Menko Sofyan Dukung Pengaturan Harga Tiket Pesawat Demi Keselamatan

Menko Sofyan Dukung Pengaturan Harga Tiket Pesawat Demi Keselamatan

- detikFinance
Kamis, 08 Jan 2015 09:18 WIB
Sofyan Djalil, Menko Perekonomian
Jakarta - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan akan segera mengatur tarif batas bawah untuk penerbangan domestik berjadwal. Ke depan, tidak ada lagi tiket yang dijual di bawah 40% dari batas atas.

Kebijakan ini didukung oleh Menko Perekonomian Sofyan Djalil. Sofyan mengatakan tujuan dari aturan tersebut adalah untuk peningkatan keselamatan.

"Maksud Pak Menhub bukan menghapuskan, tapi menertibkan. Sisi keamanannya terjamin," ujar Sofyan di kantornya, Jakarta, Kamis (8/1/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sofyan menuturkan, keselamatan adalah prioritas yang tidak bisa ditawar lagi. Oleh karena itu, maskapai harus memiliki kapasitas finansial yang cukup agar bisa menjaga keselamatan penerbangan.

"Karena keamanannya, ada keanehan-keanehan dalam terbang. Itu yang mau ditertibkan," sebutnya.

(mkl/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads