Transmart Carrefour Gelar Promo Daging Segar

Transmart Carrefour Gelar Promo Daging Segar

Adityaputri - detikFinance
Selasa, 06 Sep 2016 18:13 WIB
Transmart Carrefour Gelar Promo Daging Segar
Foto: Pool
Jakarta - Daging merah adalah salah satu pilihan sumber protein hewani yang paling sering ditemui. Jenis daging merah pun beragam mulai dari jenis hewan maupun bagian dagingnya. Daging has dalam pada sapi identik untuk yang menginginkan daging dengan kualitas paling baik dengan minim lemak. Sedangkan has luar dan bagian lainnya relatif memiliki lemak.

Dapatkan promo untuk Daging Rendang Spesial dengan jaminan 100% daging segar, bukan beku dengan harga Rp 13.990/100gr. Masih dari produk 100% daging segar, ada penawaran dari Daging Topside dengan harga Rp 14.190/100gr. Sedangkan bagi yang lebih memilih daging cincang, ada pilihan Daging Giling Sapi Spesial dengan harga Rp 12.750/100gr.

Ada pula penawaran produk beku berupa Iga Sapi dengan harga Rp 9.670/100gr. Membuat sop iga di cuaca yang sering hujan di sore menjelang malam pasti membuat hangat seluruh keluarga. Jangan lupa bumbui dengan pala, lada, dan sedikit jahe untuk menghasilkan kuah dengan sensasi hangat. Jangan lewatkan juga Dendeng Sapi Manis dengan harga Rp 9.290/100gr.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masih ada kesempatan untuk berkurban bersama dengan Transmart Carrefour. Menyambut Hari Raya Idul Adha 1437 H, PT. Trans Retail Indonesia (Transmart Carrefour) bekerja sama dengan 3 lembaga kemanusiaan nasional yang kredibel dan terpercaya, yaitu Aksi Cepat Tanggap (ACT), Dompet Dhuafa dan PKPU, menyediakan booth informasi mengenai Qurban di gerai Carrefour, Transmart Carrefour dan Groserindo Carrefour di seluruh Indonesia.

"Sampai dengan 11 September 2016, pelanggan dapat membeli hewan qurban dengan harga kambing sebesar Rp 1.975.000/ekor. Sementara untuk sapi seharga Rp 13.825.000/ekor," jelas Satria Hamid, Corporate Communication General Manager, PT. Trans Retail Indonesia, Selasa (6/9/2016).

Kerja sama ini bertujuan untuk mempermudah seluruh pelanggan setia Transmart Carrefour dalam membeli dan langsung menyalurkan hewan qurban kepada yang membutuhkan melalui gerai Transmart Carrefour. Distribusi penerima daging qurban tersebut akan disalurkan di dalam negeri terutama daerah banjir, longsor serta daerah gizi buruk yang berada di seluruh Indonesia.

Berbagai promo segar ini masih mendapat tambahan diskon 10% jika bertransaksi menggunakan kartu kredit Bank Mega. Kecuali untuk pembelian susu bayi di bawah 1 tahun, telur curah, gadget (handphone, laptop, modem, aksesoris telepon&komputer), pulsa, dan rokok.

Promo ini berlaku mulai 31 Agustus sampai 13 September 2016 di Transmart Carrefour tertentu. Untuk mengetahui promo lebih lengkap, klik www.carrefour.co.id/id/catalog. (hns/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads