Proyek KRL ini akan menghubungkan Stasiun Sudirman-Jakarta menuju Bandara Soetta di Cengkareng, Banten.
"Sebagai BUMN yang bergerak di bidang industri sarana perkeretaapian di Indonesia, PT INKA (Persero) sedang menyelesaikan sarana KRL Bandara Soekarno-Hatta," ujar Senior Manager Humas Protokoler & PKBL, Cholik Mochamad, kepada detikFinance, Senin (13/32017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Rangkaian KRL itu merupakan pesanan PT Railink, perusahaan patungan (joint venture) antara PT Kereta Api Indonesia dengan PT Angkasa Pura II. Satu rangkaian KRL terdiri dari 6 kereta.
"Paket pengerjaan pengadaan 10 train set KRL (1 train set terdiri dari 6 kereta) merupakan pesanan PT Railink dengan nilai kontrak sekitar US$ 70 juta," terang Cholik.
![]() |
"PT INKA mendukung sepenuhnya target pemerintah, di mana KRL Bandara Soekarno-Hatta dijadwalkan beroperasi sekitar Juli-Agustus 2017," lanjut Cholik.
Selain KRL Bandara Soetta, PT INKA sedang menyelesaikan pembuatan Light Rail Transit (LRT) Palembang senilai Rp 388 miliar. Rencananya, LRT akan mulai dioperasikan menjelang penyelenggaraan Asian Games 2018 di Palembang.
![]() |