Apa tanggapan Presiden Joko Widodo (Jokowi)?
Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyatakan Jokowi telah mengetahui realisasi tax amnesty. Ia pun tetap memberikan apresiasi kepada para petugas pajak.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Program Tax Amnesty Berakhir, Ini Hasilnya
Pramono menuturkan, tax amnesty sejatinya bertujuan untuk memperluas basis data wajib pajak. Sehingga efeknya bersifat jangka panjang.
"Bagaimana orang bisa menyimpan hartanya selama ini tanpa diketahui pemerintah. Ini menunjukkan kerja yang luar biasa ini akan di-manage, diteruskan dan akan ada langkah-langkah berikutnya," jelasnya.
"Yang jelas tax base yang sudah bagus ini akan terus digunakan supaya tidak terus berburu di kebun binatang sendiri. Karena jangan yang tertib dikejar-kejar dan yang tidak tertib berleha-leha," tegas Pramono. (mkj/dna)











































