Berdasarkan data Kementerian PUPR seperti dikutip detikFinance, Selasa (20/6/2017), saat ini progres konstruksi telah rampung 96%. Finalisasi pembangunan akan diteruskan setelah Lebaran, dengan target penyelesaian 11 Juli 2017.
![]() |
Seperti diketahui, underpass Simpang Lima Mandai dibangun sejak tahun 2015 dengan pembiayaan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) multiyears tahun anggaran 2015-2017. Panjangnya mencapai 1.050 meter dengan panjang terowongan 110 meter.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Sebelumnya, pembangunan underpass dijadwalkan rampung pada 11 Juli 2017, namun untuk memperlancar arus mudik Lebaran, dibuka untuk dapat dilalui kendaraan melayani lalu lintas regional maupun keluar masuk bandara yang akan memuncak.
![]() |
Underpass ini diharapkan akan mengatasi kemacetan yang sering terjadi di persimpangan ini akibat pertemuan kendaraan dari Kota Makassar menuju Kabupaten Maros dan Bandara Sultan Hasanudin, begitu juga sebaliknya.
![]() |