Penuhi Permintaan, Penyalur Datangkan ART dari Jawa dan Sumatera

Penuhi Permintaan, Penyalur Datangkan ART dari Jawa dan Sumatera

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Rabu, 05 Jul 2017 12:35 WIB
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Permintaan asisten rumah tangga (ART) setelah Lebaran melonjak dibandingkan hari-hari biasa. Banyaknya ART yang belum kembali mudik dan bahkan berhenti bekerja setelah Lebaran membuat perusahaan penyalur ART kebanjiran pesanan.

Salah satunya PT Dani Mandiri, penyalur ART dan baby sitter. Perusahaan ini menjaring calon ART dan baby sitter dari beberapa daerah di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sumatera.

Indramayu menjadi daerah asal calon ART di Jawa Barat, sedangkan untuk Jawa Tengah berasal dari Tegal, Brebes, Bumiayu, Banyumas, Karanganyar, Pemalang, dan Wonosobo. Sedangkan untuk wilayah Jawa Timur kebanyakan berasal dari Ngawi, Ponorogo, hingga Magetan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Calon ART juga dicari dari beberapa daerah di Sumatera, seperti Lampung, Palembang, dan Jambi.

"Dari Jawa Timur, Jawa Tengah. Kalau Jawa Barat dari Indramayu. Lampung, Palembang, Jambi. Ada 1-2 dari timur, NTT, tapi enggak banyak," jelas pemilik perusahaan penyalur pekerja PT Dani Mandiri, Dani Setiawan saat dihubungi detikFinance, Jakarta, Rabu (5/7/2017).


Perusahaan ini menempatkan sejumlah orang di beberapa daerah untuk mendapatkan calon ART hingga baby sitter untuk bekerja di Jakarta dan sekitarnya.

"Memang nanti dari daerah ada yang bawa ke tempat kita, itu proses normalnya seperti itu," tambah Dani.

Dalam menyalurkan ART dan baby sitter, PT Dani Mandiri menetapkan persyaratan usia minimal 18 tahun dan maksimal 40 tahun. Rentang usia tersebut ditetapkan dengan mempertimbangkan kesiapan mental calon pekerja dan kekuatan fisiknya.

"Kalau di bawah itu atau di atas itu biasanya kita tolak karena mungkin kalau sudah terlalu tua takutnya ada sakit atau apa, kalau terlalu muda dari mental dari fisik kadang belum siap," tutur Dani.

Sebelum dikirim ke rumah-rumah, para calon ART ditanya lebih dalam mengenai kemampuan dan pengalamannya dalam melakukan pekerjaan rumah tangga. Sedangkan, bagi mereka yang belum memiliki pengalaman akan diberikan pelatihan seperti membersihkan rumah dan mencuci pakaian.

"Kalau belum pengalaman kita kasih pelatihan, untuk ART enggak lama sehari dua hari kelar karena kita kasih tahu yang basic, menyapu, mengepel, pakai mesin cuci, menyeterika. Baby sitter atau perawat orang tua makan waktu lama," pungkas Dani. (hns/hns)

Hide Ads