DESDM Minta Kenaikan Anggaran

DESDM Minta Kenaikan Anggaran

- detikFinance
Senin, 30 Mei 2005 23:16 WIB
Jakarta - Departemen Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) mengusulkan kenaikan anggaran pada RAPBN-Perubahan 2005 sebesar Rp 2,679 triliun sehingga total anggaran menjadi Rp 5,98 triliun.Hal itu disampaikan Sekjen Departemen ESDM Luluk Sumiarso dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR RI di Gedung DPR/MPR Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (30/5/2005) malam. Usulan tambahan anggaran itu diusulkan untuk penyempurnaan restrukturisasi dan reformasi sarana dan prasarana energi sebesar Rp 6,5 miliar. Pembinaan pengelolaan usaha pertambangan sumberdaya mineral dan batu bara sebesar Rp 14,7 miliar.Lalu pembinaan dan pengelolaan usaha pertambangan Rp 105,8 miliar. Penelitian dan pengembangan iptek sebesar Rp 5 miliar.Anggaran keseluruhan tambahan RAPBN-Perubahan terbesar diusulkan untuk peningkatan jasa kualitas pelayanan sarana dan prasarana ketenagalistrikan yaitu sebesar Rp 2,488 triliun. Dana itu digunakan untuk membangun PLTA dan PLTU di beberapa daerah. Pembangunan itu antara lain untuk PLTA Musi, PLTA Renun, PLTA Kediri, PLTA Tasikmalaya dan PLTU Bili-Bili.Departemen ESDM dalam melakukan perhitungan, berjanji akan berhati-hati. "Kehati-hatian terhadap perhitungan agar akuntabilitas dapat terjaga," kata Luluk. (mar/)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads