Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan dirinya sudah menentukan pembagian tugas secara umum untuk kedua Wamennya.
"Sudah ditentukan," kata Erick usai menghadiri rapat koordinasi destinasi pariwisata super prioritas di Kementerian PUPR, Jakarta, Sabtu (26/10/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sehingga, Tiko akan membantu Erick dalam bidang perbankan, asuransi, hingga infrastruktur.
"Belum dipastikan tapi ada sektor-sektornya. Contoh kalau saya sektor perbankan, infrastruktur, itu di saya. Contohnya gitu. Makanya hari ini pembahasannya infrastruktur dan pariwisata saya hadir," ujar Tiko.
Untuk Budi sendiri, Erick mengatakan, akan membantunya dalam sektor energi sesuai dengan latar belakangnya dari Inalum.
"Pengalaman beliau kan energi. Tapi nanti banyak macam-macam, diputuskan secara tuntas tapi sudah saya brief Pak Tiko dan Pak Budi ini tugas utamanya. Karena kan tentu misalnya kita ada isu mengenai Jiwasraya, ada isu mengenai misalnya Krakatau Steel, nah hal-hal ini kan harus dibagi tugasnya," terang Erick.
Teruntuk bidang lainnya, Erick menuturkan, ia akan mengkonsolidasikan lagi dengan Sekretaris Kementerian (Sesmen), dan juga Deputi.
"Banyak nanti, saya kan baru brief bagian Wamen. Habis dibrief kan kita harus konsolidasi ke dalam. Ada yang namanya Deputi, ada yang namanya Sesmen, kan tidak bisa juga seakan-akan kita tidak melibatkan," tegas dia.
(fdl/fdl)











































