Akhirnya Mentan ke BPS

Akhirnya Mentan ke BPS

Vadhia Lidyana - detikFinance
Selasa, 29 Okt 2019 16:16 WIB
Foto: Menteri Pertanian Syahrul Limpor di BPS, (Vadhia Lidyana/detikFinance)
Jakarta - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo hari ini menyambangi kantor Badan Pusat Statistik (BPS) di kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat.

Kunjungannya kali ini yakni untuk menemui Kepala BPS Suhariyanto dalam rangka membahas data lahan baku sawah.

Syahrul tiba di kantor BPS pada pukul 14.00 WIB , ia mengenakan busana jas hitam. Syahrul datang ke BPS dengan menggunakan kendaraan dinasnya bermerek Mercedes Benz dengan pelat nomor RI 38.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian (Kementan) Momon Rusmono mengatakan, kunjungan Syahrul ini merupakan kunjungan pertamanya ke kementerian/lembaga selain Kementan.

"Ini kunjungan pertama Pak Syahrul ke Kementerian/Lembaga di luar Kementerian Pertanian," kata Momon ketika ditemui detikcom di kantor pusat BPS, Jakarta, Selasa (29/10/2019).

Dalam menyambut Syahrul, BPS menyiapkan sebuah ucapan selamat datang yang ditampilkan dalam layar televisi di gedung utama BPS.


Dalam kunjungan pertamanya ini, Syahrul juga didampingi oleh seluruh jajaran eselon I Kementan.

Pertemuan Syahrul dengan Suhariyanto berlangsung selama satu jam, yang berakhir pada pukul 15.10 WIB.

Dari catatan detikcom, Menteri Pertanian sebelumnya, Amran Sulaiman belum pernah menyambangi kantor BPS selama masa jabatannya.


(dna/dna)

Hide Ads