Airlangga hingga Sri Mulyani Sampaikan Draf RUU Cilaka ke DPR

Airlangga hingga Sri Mulyani Sampaikan Draf RUU Cilaka ke DPR

Vadhia Lidyana - detikFinance
Rabu, 12 Feb 2020 13:49 WIB
Sejumlah menteri siang ini menyambangi gedung DPR RI.
Foto: Vadhia Lidyana
Jakarta -

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto siang ini menyambangi kantor Sekretariat Jenderal DPR RI. Airlangga didampingi oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.

Dari pantauan detikcom, Airlangga tiba di kantor Sekjen DPR pukul 13.10 WIB. Tak lama disusul oleh Ida dan Sri Mulyani sekitar pukul 13.15 WIB. Lalu, Yasonna tiba pada pukul 13.20 WIB.

Sedangkan, Sofyan tiba lebih awal sekitar pukul 12.52 WIB.

Selain itu, turut hadir Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara beserta jajaran eselon I Kementerian Keuangan.

Airlangga memang dijadwalkan bertemu dengan pimpinan DPR RI untuk menyerahkan berkas (RUU) Omnibus Law Cipta Kerja siang ini.



Ketika ditanyakan agenda tersebut kepada Sofyan Djalil, ia hanya mengatakan tujuannya untuk mendampingi Airlangga.

"Iya mau menemani Pak Menko saja," ungkap Sofyan di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (12/2/2020).

Sebelumnya, Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah mengatakan akan mendampingi Airlangga Hartarto ke DPR siang ini.

"Ini insyaallah Pak Airlangga minta saya menemani beliau menyampaikan (draf Cipta Lapangan Kerja) ke DPR hari ini jam 1," kata Ida di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (12/2/2020).

Ida mengatakan, berkas RUU tersebut akan diberikan langsung kepada Ketua DPR RI. Ia menyebut prosesnya tak berbeda dengan UU yang lainnya.

"Pada ketua DPR. Kalau prosedurnya UU ini sama aja dengan UU yang lain. Disampaikan ke pimpinan DPR, DPR menyampaikan biasa kan ada surat masuk di Paripurna. Di Paripurna disampaikan ada surat dari presiden," jelasnya.

Airlangga hingga Sri Mulyani Sampaikan Draf RUU Cilaka ke DPR



(eds/eds)

Hide Ads