Sudah Tahu Bedanya Aturan Duduk di Bioskop CGV dan XXI Kala Pandemi?

Sudah Tahu Bedanya Aturan Duduk di Bioskop CGV dan XXI Kala Pandemi?

Vadhia Lidyana - detikFinance
Rabu, 18 Nov 2020 15:01 WIB
Bioskop buka (Vadhia Lidyana-detikcom)
Foto: Bioskop buka (Vadhia Lidyana-detikcom)
Jakarta -

Bioskop-bioskop di Jakarta sudah dibuka kembali, seperti CGV dan Cinema XXI. Pembukaan kembali bioskop-bioskop tersebut di tengah pandemi virus Corona (COVID-19) dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

Salah satu protokol utama ialah pembatasan kapasitas pengunjung. Di CGV, kapasitas pengunjung setiap auditorium maksimal 50%. Sementara, di Cinema XXI maksimal satu studio diisi 25% dari kapasitas pengunjung.

Dari pantauan detikcom, Selasa (17/11/2020) di bioskop CGV Grand Indonesia, dan Metropole XXI, ketentuan kapasitas maksimal yang berbeda itu membuat pengaturan tempat duduk di kedua bioskop juga berbeda.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Misalnya di CGV Grand Indonesia, karena kapasitas maksimal 50%, maka pengunjung wajib duduk berjarak satu kursi. Sementara, di bioskop XXI pengunjung wajib duduk berjarak dua kursi, dikarenakan kapasitas pengunjung maksimal 25%.

Kedua bioskop itu sama-sama mewajibkan pengunjung mengisi data diri melalui scan barcode. Namun, di XXI pengunjung harus melakukan dua kali pengisian data diri melalui scan barcode. Pertama di pintu masuk bioskop, dan kedua di gerai pembelian tiket (box office).

ADVERTISEMENT

Untuk pengisian data diri dengan scan barcode di box office XXI, pengunjung memilih barcode sesuai dengan nomor studio dari film pilihan pengunjung.

Lalu, kedua bioskop sama-sama membatasi usia pengunjung, yakni 12-60 tahun.

Namun, untuk aturan makan dan minum sedikit berbeda. Di CGV, pengunjung bisa makan dan minum di area bioskop, tapi tidak bisa membawa ke dalam auditorium. Sementara itu, di Cinema XXI, pengunjung hanya boleh makan dan minum di area restoran yang tersedia. Artinya, pengunjung tak boleh makan dan minum di area bioskop, maupun di dalam studio.

(dna/dna)

Hide Ads