Perusahaan jejaring sosial, Reddit menyebut mau membeli Dubsmash salah satu platform video pendek. Dubsmash merupakan perusahaan yang berekembang dan akan menjadi saingan TikTok yang berasal dari China.
Juru bicara Reddit mengungkapkan dana pembelian Dubsmash berasal dari kombinasi antara kas perusahaan dan saham. Hanya saja dirinya enggan mengungkapkan berapa nilai pada bisnis tersebut.
Mengutip Reuters, Senin (14/12/2020), keberhasilan TikTok ByteDance telah mendorong banyak perusahaan media sosial menambahkan layanan video pendek ke masing-masing platformnya, misalnya Snapchat Inc meluncurkan Spotlight pada awal November dan Facebook Inc meluncurkan Instagram Reels pada awal tahun 2020.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Reddit menyebut nantinya para pengguna platform media sosialnya ini bisa mengunggah dan streaming video dengan layanan tambahan yaitu proses pengeditan di Dubsmash sebelum benar-benar diunggah atau di upload.
Perusahaan yang berbasis di San Francisco ini menyebut merek Dubsmash tetap akan eksis dan beberapa tim Dubsmash termasuk pendirinya seperti Suchit Dash, Jonas Druppel, dan Tim Specht akan bergabung dengan Reddit. Untuk mengalahkan TikTok?
Baca juga: Panas! India Blokir 43 Aplikasi China |