3 Hal yang Harus Kamu Tahu Soal Ladang Ganja Mike Tyson

3 Hal yang Harus Kamu Tahu Soal Ladang Ganja Mike Tyson

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Kamis, 25 Feb 2021 19:30 WIB
Mike Tyson.
Mike Tyson (Foto: Mola TV)
Jakarta -

Legenda tinju dunia, Mike Tyson sekarang sukses menjadi petani ganja. Dengan wirausahanya ini, Tyson berhasil memulihkan kondisi finansial yang sempat terpuruk.

Tyson saat ini memiliki Tyson Ranch sebuah kompleks perkebunan yang juga memiliki hotel, spa, glamping hingga lazy river.

Berikut 3 hal yang harus kamu tahu dari usaha ganja Mike Tyson ini:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penghasilan Rp 5,04 M/Bulan

Dikutip dari thesun.co.uk Tyson Ranch bisa menghasilkan penjualan ganja sebesar US$ 360.000 per bulan atau setara dengan Rp 5,04 miliar dengan asumsi kurs Rp 14.000. Tyson mulai mendirikan kompleks perkebunan ini pada 2016 lalu di bawah Tyson Holistic Holding.

Gunakan Ganja untuk Hilangkan Rasa Sakit

Sebelumnya Tyson menyebut sudah menggunakan ganja untuk menyembuhkan rasa sakit. Apalagi sejak dia menjalani operasi, ganja bisa membantunya menenangkan saraf dan menghilangkan rasa sakit ditubuhnya.

ADVERTISEMENT

Menurut Tyson masih banyak orang yang melihat ganja dan produk turunannya sebagai hal yang buruk.

Standarisasi Ketat

Dalam memproduksi ganja, dia benar-benar melakukan standarisasi yang ketat, holistik dan futuristik. Tyson dalam operasionalnya juga mempekerjakan para veteran yang membutuhkan bantuan finansial.

Selain itu Tyson juga berinvestasi untuk pengembangan dan penelitian ganja ke depannya. Tyson menyebut banyak orang yang membangun kerajaan ganja ini hanya demi mendapatkan uang. Namun dia menampik tuduhan tersebut dengan menjelaskan jika dia juga bermitra dengan petani lokal untuk membantu mereka, memasarkan dan menjual produk.




(kil/dna)

Hide Ads