Mau Bisnis Online Bisa Terus Ngegas Tahun Depan? Perhatikan Tips Ini

Mau Bisnis Online Bisa Terus Ngegas Tahun Depan? Perhatikan Tips Ini

Trio Hamdani - detikFinance
Kamis, 28 Okt 2021 17:15 WIB
Smiling young entrepreneur Asian business woman working with internet using computer sit at apartment, Happy girl writing on notebook look at laptop screen listen and learning online courses
Mau Bisnis Online Bisa Terus Ngegas Tahun Depan? Perhatikan Tips Ini

Di sisi lain, para pelaku UMKM dituntut untuk bisa berpikir konstruktif agar produk-produk lokal mereka bisa berkembang dengan cepat. Saat ini para pelaku UMKM lokal sudah sangat tahu kompetisi pasar sehingga mereka berlomba-lomba dalam membuat keunikan produk.

Sebagai tulang punggung ekonomi Indonesia, tentunya sangat penting bagi UMKM di Indonesia untuk gencar go digital dan memanfaatkan peluang yang menunggu baik di pasar lokal maupun internasional.

Sebagai upaya dan strategi pemerintah untuk mendorong percepatan digitalisasi ekonomi, Asisten Deputi Ekonomi Digital Kemenko Perekonomian, Rizal Edwin Manansang, menjelaskan upaya pemerintah dalam membantu UMKM dilakukan melalui dua pendekatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yang pertama adalah menguatkan ekosistem UMKM itu sendiri, seperti memudahkan perizinan, memberikan insentif perpajakan, sertifikasi produk, serta memudahkan akses terhadap pasar, pembiayaan, dan bahan baku. Pendekatan kedua adalah penguatan ekosistem e-commerce itu sendiri.

"Pemerintah akan terus menciptakan iklim usaha yang adil, membuat aturan soal pembayaran digital, logistik, menyiapkan infrastruktur digital dan lain-lain. Satu hal yang tidak kalah penting adalah memperluas literasi digital dan membentuk mindset yang benar dari para pengusaha," tambah Rizal.

ADVERTISEMENT

Rizal turut mengapresiasi peran setiap pemain dalam ekosistem e-commerce dalam negeri, termasuk SIRCLO dalam mempercepat proses digitalisasi ini. Agar brand mampu menghadirkan pengalaman omnichannel yang optimal kepada konsumen, brand membutuhkan ekosistem e-commerce yang kuat dan terukur, yang dapat difasilitasi oleh kemampuan e-commerce enabler seperti SIRCLO Commerce untuk mengintegrasikan berbagai kanal dan platform, dan mengelolanya secara efektif.

Brian Marshal, Founder dan CEO SIRCLO mengatakan kata kunci dalam dunia digital adalah keterbukaan informasi dan data.

"Semua harus bisa terukur secara transparan dan memiliki standar. Melalui laporan riset e-commerce yang SIRCLO luncurkan dengan dukungan Katadata Insight Center, diharapkan para penyedia platform dapat membudayakan riset dan membaca data untuk mengambil langkah ke depan, agar perekonomian Indonesia semakin maju," tuturnya.


(toy/fdl)

Hide Ads