GOTO vs GoTo, Siapa Duluan Daftar Hak Cipta?

ADVERTISEMENT

GOTO vs GoTo, Siapa Duluan Daftar Hak Cipta?

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Selasa, 09 Nov 2021 14:52 WIB
Jakarta -

Gojek dan Tokopedia digugat karena menggunakan nama GoTo pada perusahaan. Gugatan ini bikin geger karena ada perusahaan lain yang mengklaim memiliki nama GoTo lebih dulu dibandingkan Gojek dan Tokopedia.

Perusahaan itu adalah PT Terbit Financial Technologi yang menggunakan nama GOTO untuk merek produknya. Meski punya bentuk logo dan cara penulisan yang berbeda, GOTO dan GoTo punya pelafalan yang sama persis bila dibaca.

Buntut geger sengketa nama, timbul pertanyaan siapa sebenarnya yang sudah lebih dulu mendaftarkan dan menggunakan nama GOTO atau GoTo?

Berdasarkan data Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) yang dikutip detikcom, Selasa (9/11/2021), diketahui GOTO milik PT Terbit Financial Technologi sudah lebih dulu diajukan dan didaftarkan dengan nomor permohonan JID2020013737 dengan tanggal pendaftaran 2021-05-25.

Berbeda, GoTo milik Gojek dan Tokopedia saat ini masih berstatus 'dalam proses'. Diajukan dengan nomor permohonan JID2021033021, GoTo diajukan dengan tanggal permohonan 2021-05-11 dan saat masih dalam proses dengan keterangan 'Menunggu Tanggapan Substantif Atas Usul Penolakan'.

Baik GOTO maupun GoTo, tercatat pada kelas yang sama, yakni kode kelas 42.

"Pemasaran (GOTO) sudah daftar 2020, ternyata 2021 itu Aplikasi Karya Anak Bangsa gunakan merek itu (GoTo). Atas dasar itu alami kerugian," kata Pengacara PT Terbit Financial Technology, Alfons Loemau kepada detikcom di Polda Metrojaya, Selasa (9/11/2021).

Berikut rincian data pendaftaran merek GOTO dan GoTo:

GOTO (PT Terbit Financial Technologi)
Status: Terdaftar
Kode Kelas: 42
Nomor Pendaftaran: IDM000858218
Nomor Permohonan: JID2020013737
Tanggal Pendaftaran: 2021-05-25
Tanggal Pengumuman: 2020-03-23
Tanggal Penerimaan: 2020-03-10

GoTo (Gojek dan Tokopedia)
Status: Dalam Proses
(Menunggu Tanggapan Substantif Atas Usul Penolakan)
Kode Kelas: 42
Nomor Permohonan: JID2021033021
Tanggal Permohonan: 2021-05-11
Tanggal Pengumuman: 2021-05-20
Tanggal Penerimaan: 2021-05-11

(dna/ara)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT