CT Ungkap Ada Fenomena Baru 'Lonely Economy': Aneh tapi Nyata!

CT Ungkap Ada Fenomena Baru 'Lonely Economy': Aneh tapi Nyata!

Anisa Indraini - detikFinance
Selasa, 22 Mar 2022 11:19 WIB
Poster
Foto: Edi Wahyono
Jakarta -

Founder and Chairman CT Corp Chairul Tanjung (CT) mengungkap munculnya fenomena baru yang bisa dibilang aneh tapi nyata. Fenomena itu bernama 'lonely economy'.

CT mengatakan fenomena itu menunjukan banyak orang lebih memilih bertahap hidup sendiri. Beberapa masyarakat bahkan memilih untuk tidak menikah atau menunda memiliki anak.

"Ada satu fenomena baru yang membuat kita itu merasa aneh tapi nyata yaitu fenomena yang disebut lonely economy, di mana menjadi satu fenomena baru banyak orang lebih memilih untuk bertahan hidup sendiri," kata CT dalam CNBC Indonesia Economic Outlook 2022, Selasa (22/3/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Fenomena lonely economy membuat pola konsumsi baru salah satunya meningkatnya permintaan terhadap hewan peliharaan. Selain itu juga meningkatnya pesanan makanan yang diorder secara online.

"Banyak orang memilih tidak menikah atau menunda bahkan tidak memiliki anak sehingga meningkatnya demand terhadap hewan peliharaan dan meningkatnya personalized food order karena sendiri hidup nggak perlu masak, nggak perlu punya pembantu, apa-apa dilakukan order secara daring," bebernya.

ADVERTISEMENT

CT menyebut dalam beberapa tahun terkahir ini terjadi banyak perubahan dalam kehidupan manusia. Meski begitu, dia meyakini bahwa masyarakat akan semakin terbiasa dengan perubahan ini.

"Tuhan tidak akan memberi cobaan melebihi kemampuan umatnya. Krisis di satu sisi membawa masalah, tapi di sisi lain membawa berkah," imbuhnya.

Simak juga 'Jokowi: Ekonomi Terus Bergerak, Salah Satunya Karena Tak Pernah Lockdown':

[Gambas:Video 20detik]



(aid/dna)

Hide Ads