Jakarta -
Maskapai Pelita Air segera membuka layanan penerbangan komersial. Hal itu diungkapkan dalam unggahan terakhir di Instagram resminya @pelitaair.
Dalam sebuah unggahan video, anak usaha Pertamina itu menyebut layanan penerbangan segera dibuka. Bahkan, Pelita Air juga meminta calon penumpangnya mulai bersiap merencanakan perjalanannya.
Nampaknya, Bali akan menjadi rute yang pertama dibuka Pelita Air. Pasalnya, dalam video itu, Pelita Air menampilkan beberapa gambar spot wisata Bali. Mulai dari Patung Garuda Wisnu Kencana, hingga pemandangan Pura Tanah Lot.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Segera mengantarkan Anda ke kota favorit. Nantikan rute baru Pelita Air. Mulai rencanakan perjalanan Anda," tulis Pelita Air pada akun Instagramnya, dilihat Selasa (26/4/2022).
Bagaimana respons Pelita Air? Langsung klik halaman berikutnya
Corporate Secretary Pelita Air Umar Ibnu Hasan sebelumnya menyatakan pihaknya akan mengincar beberapa rute yang ada di kota besar-besar destinasi wisata dan bisnis. Bali menjadi salah satunya.
"Rencana rutenya sementara ini fokus ke kota-kota besar destinasi wisata dan bisnis, seperti Makassar, Bali, ataupun Surabaya. Saat ini masih dalam proses persiapan dan perizinan," ujar Umar kepada detikcom, Senin (18/4/2022).
Dikonfirmasi lagi soal hal ini, Umar enggan bicara banyak. Dia mengatakan akan ada keterangan resmi dalam waktu dekat yang dirilis Pelita Air soal hal ini.
"Nanti kita sebar rilis begitu siap. Sementara ini kami masih terus melakukan persiapan. Soal rute nanti kami umumkan juga di rilis," ungkap Umar kepada detikcom.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun sempat menyatakan Pelita Air bakal diberikan izin untuk terbang ke Bali. Menurutnya, Pelita Air bakal mulai terbang di tanggal 28 April 2022 mendatang.
"Ada penambahan nanti Pelita buka, tanggal 28 (April) Pelita mulai terbang. (Dengan pesawat Airbus baru?) Betul. Rencananya ke Makassar dan ke Bali," ungkap Budi Karya dalam acara Blak-blakkan detikcom.