Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid mengungkap ada empat nilai yang harus diperhatikan oleh pengusaha dalam berbisnis.
Adapun empat nilai tersebut di antaranya, nilai gotong royong, kedua inovasi, ketiga sosial, dan terakhir nilai lingkungan.
"Empat nilai utama itu yang perlu diadopsi dunia bisnis saat ini untuk tetap relevan, unggul dan bersaing," kata Arsjad dalam akun Instagram resminya @arsjadrajid, Kamis (12/5/2022).
"Penting bagi pelaku usaha untuk memperhatikan nilai atau values dalam bisnisnya," lanjutnya.
Ia yakin, jika pelaku usaha menerapkan nilai-nilai tersebut akan bisa membantu mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Tidak hanya itu, juga bisa mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif.
"Kadin optimis dan yakin, penerapan nilai-nilai tersebut tidak hanya akan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Namun juga mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif," terangnya.
Arsjad mengatakan poin-poin itu disampaikan sebagai advisory board @values20group saat press conference "The V20 Carnival 2022".
Sebagai informasi, Values 20 (V20) adalah sebuah wadah pengetahuan yang menghubungkan para ahli dan praktisi dari seluruh dunia untuk memberikan saran kepada proses pembuatan kebijakan G20 melalui pendekatan berbasis nilai.
Simak Video "Jokowi Singgung Munas Hipmi Sempat Ricuh: Anak Muda, Biasa"
[Gambas:Video 20detik]
(das/das)