Bareng Jordan & LeBron James, Tiger Woods Masuk Daftar Miliarder Dunia

ADVERTISEMENT

Bareng Jordan & LeBron James, Tiger Woods Masuk Daftar Miliarder Dunia

Ilyas Fadilah - detikFinance
Sabtu, 11 Jun 2022 16:15 WIB
MELBOURNE, AUSTRALIA - DECEMBER 15:  Playing Captain Tiger Woods of the United States team celebrates with the cup after they defeated the International team 16-14 during Sunday Singles matches on day four of the 2019 Presidents Cup at Royal Melbourne Golf Course on December 15, 2019 in Melbourne, Australia. (Photo by Quinn Rooney/Getty Images)
Tiger Woods/Foto: Getty Images/Quinn Rooney
Jakarta -

Atlet golf dunia, Tiger Woods resmi masuk jajaran miliarder versi Forbes. Kekayaan Tiger Woods diperkirakan mencapai US$ 1 miliar atau Rp 14,6 triliun (kurs Rp 14.600/US$)

Pencapaian tersebut membuatnya masuk menjadi salah satu dari tiga atlet bergelar miliarder yang tercatat oleh Forbes. Sebelumnya ada nama legenda NBA Michael Jordan dan LeBron James yang meraih gelar tersebut.

Woods yang berusia 46 tahun sukses mempertahankan supremasinya sebagai salah satu atlet berpenghasilan tertinggi di dunia. Ia mengumpulkan lebih dari US$ 1,7 miliar, yang berasal dari gaji, endorsement, dan pendapatan lainnya selama 27 tahun karirnya.

Kekayaan Woods tetap bertambah meski dilaporkan menolak tawaran "super besar" dari tur LIV Golf yang didukung Arab Saudi. Menurut CEO LIV Greg Norman, deal event tersebut punya nilai mencapai 'sembilan digit tertinggi'.

Dikutip dari Forbes, Sabtu (11/6/2022), kekayaan yang Woods dapatkan dari kemenangan golf ternyata kurang dari 10%. Ia menabung kekayaan dari kerja sama dengan lusinan brand besar dunia seperti termasuk Gatorade, Monster Energy, TaylorMade, Rolex, dan Nike, dan lainnya.

"Dia masuk di waktu yang tepat dalam olahraga yang tepat, menjadi seorang atlet dengan latar belakang beragam yang mudah didekati," kata konsultan bisnis olahraga veteran dan dosen Columbia Joe Favorito.

"Brand senang mengetahui mereka mendapatkan seseorang yang dianut tidak hanya secara tradisional tetapi juga oleh penggemar kasual." katanya menambahkan.

Wood menggunakan hartanya untuk berekspansi ke jenis bisnis lainnya. Misalnya, bisnis desain golf (TGR Design), perusahaan live event production (TGR Live), hingga restoran (The Woods).

Bisnis Tiger Woods di halaman berikutnya. Langsung klik

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT