Nama hacker Bjorka menjadi bahan perbincangan masyarakat Indonesia karena telah membobol data-data pemerintah. Ketenaran Bjorka pun dimanfaatkan oleh dunia usaha untuk memperlaris usahanya.
Berdasarkan penelusuran detikcom di media sosial, ada sejumlah produk yang dijual dengan nama Bjorka. Misalnya nama Bjorka untuk menjual sebuah produk furniture seperti lemari.
Dalam akun @pasfurniture_, salah satu postingan saat menjual lemari, bertuliskan bahwa lemari itu untuk solusi untuk menyimpan aset negara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lemari Bjorka, solusi buat nyimpen aset negara!" tulis postingan, dikutip Selasa (20/9/2022).
Pada caption posting itu, dituliskan detail juga spesifikasi material lemari. "Material kayu mahoni oven. Finishing duco warna ivory, Lis atas natural stain. Size 200X60X220cm. Mau samaan kayak mas Bjorka?," jelasnya.
Produk lainnya yakni parfum yang dijual oleh akun dengan nama bjorka_id. Dalam salah postingan promosi, akun tersebut membuat sebuah video yang menunjukkan seakan itu adalah balasan bjorka untuk Kominfo.
Namun, ternyata video itu buat plesetan bahwa bjorka memberikan pesan untuk "stop bau badan". Hal itu menunjukkan promosi akan akun tersebut yang menjual produk parfum.
Simak Video 'Bjorka Murka Banyak Akun di Media Sosial yang Meniru Dirinya':