Anak Buah Buwas-Bos Cipinang Bantah Beras Bulog Kosong, Ini Penjelasannya

Anak Buah Buwas-Bos Cipinang Bantah Beras Bulog Kosong, Ini Penjelasannya

Aulia Damayanti - detikFinance
Rabu, 22 Feb 2023 16:15 WIB
Pemerintah memberikan izin impor beras sebanyak 500 ribu ton kepada Bulog. Hari ini 5.000 ton beras asal Vietnam masuk lewat Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.
Ilustrasi Beras Bulog/Foto: Pradita Utama
Jakarta -

Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya Pamrihadi Wiraryo dan anak buah Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso membantah kekosongan beras Bulog di pasaran. Keduanya memastikan beras Bulog di Pasar Induk Cipinang dan Gudang Bulog di Cikande tersedia dan aman.

Seperti diberitakan sebelumnya, salah satu agen beras di Pasar Ciputat PD Sejahtera mengatakan kesulitan mendapatkan beras Bulog di Gudang Cikande, Serang. Anak buah Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso, Kepala Bagian (Kabag) Humas Perum Bulog Tomi Wijaya mengatakan agen tersebut tidak tercatat sebagai mitra dari Bulog.

"Selama ini sih PD Sejahtera belum pernah bermitra ke Bulog, dan setelah kita cek dengan pedagang-pedagang yang bermitra ke kita tidak ada juga nama PD Sejahtera pada downline mereka," ujar Tomi kepada detikcom,Rabu (22/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski begitu, pihaknya telah menawarkan agen tersebut untuk bermitra. Perum Bulog membuka seluas-luasnya pedagang yang ingin bermitra dengan perusahaan.

"Dengan siapapun untuk menyukseskan program SPHP ini agar beras SPHP bisa tersedia di seluruh lapisan masyarakat," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Berkaitan dengan stok beras Bulog di Gudang Cikande, ia memastikan pasokannya aman dan cukup. Namun, sampai saat ini belum diberitahukan berapa jumlah beras yang ada di gudang tersebut.

"Stok di gudang Cikande cukup untuk kebutuhan penyaluran SPHP," lanjutnya.

Lihat juga Video 'Raibnya 500 Ton Beras di Gudang Bulog Pinrang Diusut!':

[Gambas:Video 20detik]



Penjelasan Pasar Induk Cipinang di halaman berikutnya.

Keterangan Pasar Induk Cipinang

Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo mengatakan penyaluran beras Bulog yang masuk ke Gudang Cipinang dan Pasar Induk Beras Cipinang masih terus berjalan. Ia menjelaskan untuk Januari dan Februari 2023 ini sudah terealisasi penyaluran sebanyak 13.000 ton

"Disalurkan melalui Food Station yang di distribusikan ke Pedagang Pasar Induk Cipinang. Selain itu Bulog juga menyalurkan langsung ke beberapa pedagang dalam rangka proses percepatan pendistribusian," katanya kepada detikcom.

Berkaitan informasi pedagang yang sulit mendapatkan stok beras Bulog di Pasar Induk Cipinang, Hadi mengatakan kekosongan hanya terjadi sesaat saja. Apa lagi, masyarakat juga banyak yang membeli beras Bulog.

"Kami dan team satgas pangan melakukan peninjauan ke Lapangan, memang kadang kala terjadi kekosongan sesaat, yang disebabkan kurang nya pasokan beras dari daerah. sehingga menyebabkan Warga masyarakat banyak membeli beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) dari Bulog," lanjutnya.

Hadi menerangkan saat ini stock di Pasar Induk Beras Cipinang sebanyak 18.790 ton. Kalau ditambah dengan stock yang di miliki oleh Gudang Cipinang (Food Station) yaitu 4.500 ton, jadi total stock adalah 23.290 ton.

"Harga saat ini untuk rata-rata beras medium adalah di Harga 10.125 per kg, dimana 3 minggu lalu harga mencapai 10.375. Artinya terjadi penurunan sekitar 2,5 %," tuturnya.

Sebagai informasi, beras Bulog yang digunakan untuk menekan harga merupakan cadangan beras pemerintah (CBP). Saat ini penyalurannya masuk dalam operasi pasar yang sekarang disebut program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Beras (SPHP).

CBP sendiri adalah persediaan beras yang dikuasai dan dikelola oleh Pemerintah pada Perum BULOG, dengan arah penggunaan untuk penanggulangan keadaan darurat bencana dan kerawanan pangan pasca bencana, serta untuk menekan harga. Seperti saat ini CBP disalurkan untuk menekan harga beras yang terus melambung.

Sebelumnya diberitakan bahwa salah satu agen beras PD Sejahtera di Pasar Ciputat, Tangerang Selatan mengatakan sudah seminggu tidak memiliki stok beras Bulog. Katanya, dia mendapatkan beras tersebut biasanya dari Gudang Perum Bulog di Cikande, Serang, Banten.

"Tapi udah seminggu nggak ada stoknya, padahal banyak yang cari. Itu kan solusi beras murah di masyarakat. Biasanya yang cari ya pengecer atau warung-warung madura, atau pedagang pecel lele," ungkap salah satu penjaga toko kepada detikcom, Selasa (21/2/2023).

Keluhan juga disampaikan oleh agen beras di Pasar Jombang, Tangsel. Angga, penjaga agen tersebut mengatakan beberapa hari ini kesulitan mendapatkan beras Bulog di Pasar Cipinang.

Beberapa hari lalu, Angga juga mengaku sempat mendapatkan beras Bulog yang baru diimpor tahun ini yakni dari Vietnam seharga Rp 450.000 per 50kg. Saat itu dirinya harus mendaftar dan membuat persetujuan untuk menjual beras tersebut Rp 9.000 per liter.

Tetapi ia menyayangkan kalau beras tersebut saat itu belum bisa didapatkan lagi. Menurutnya meskipun murah, agen tetap mendapatkan untung yang cukup.

"Itu nggak boleh lebih, jadi udah tanda tangan. Ya untunglah, lumayan malah," pungkasnya.


Hide Ads