Ya Ampun! Harga Telur Ayam Naik Gila-gilaan Tembus Rp 40.000/Kg

Aulia Damayanti - detikFinance
Jumat, 19 Mei 2023 06:00 WIB
Harga Telur Naik Gila-gilaan Tembus Rp 40.000/Kg/Foto: ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
Jakarta -

Harga telur ayam naik gila-gilaan hingga Rp 38.000-40.000 per kilogram (kg). Angka itu merupakan kenaikan harga telur ayam di wilayah Indonesia Timur.

Harga telur ayam di kawasan Jabodetabek juga naik, kini di kisaran Rp 31.000-34.000 per kg. Hal ini diungkapkan oleh Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (DPP IKAPPI).

"Jabodetabek di kisaran Rp 31.000-34.000 per kg, di luar jawa atau wilayah timur 38.000/kg bahkan lebih dari 40.000/kg," kata Sekretaris Jenderal DPP IKAPPI Reynaldi Sarijowan dalam keterangan tertulis, dikutip Jumat (19/5/2023).

Harga telur ayam naik karena dua hal, pertama karena faktor produksi yaitu harga pakan yang tinggi. Kedua, proses distribusi yang tidak sesuai dengan kebiasaan yang biasanya didistribusikan ke pasar tetapi banyak pihak yang melakukan pendistribusian di luar pasar atau permintaan di luar pasar, sehingga pasokan dan permintaan di pasar terganggu dan menyebabkan harga terus merangkak naik.

"Dua hal ini kami berharap agar pemerintah dapat melakukan upaya dan antisipasi agar kenaikan harga telur tidak terus naik. Sebagai catatan bahwa kami melihat ada beberapa permintaan yang cukup tinggi di beberapa instansi atau beberapa elemen atau beberapa lembaga, atau perorangan sehingga supply di pasar terganggu," tutupnya.

Pekerja mengangkut telur ayam di Pasar Induk Rau Kota Serang, Banten, Rabu (17/5/2023). Menurut pedagang harga telur ayam naik sejak sepekan terakhir dari Rp23 ribu menjadi Rp34 ribu per kilogram akibat pasokan berkurang sementara permintaan naik. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman Foto: ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

Dalam panel harga pangan milik Badan Pangan Nasional, harga rata-rata telur ayam secara nasional di level Rp 30.080/kg. Harga rata-rata telur ayam di DKI Jakarta tembus Rp 31.820/kg, tertinggi di Kabupaten Kepulauan Seribu mencapai Rp 33.000/kg. Sementara yang lainnya seperti Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat harga telur naik Rp 32.000/kg.

Harga telur ayam mencapai Rp 40.000 di Nusa Tenggara Timur tepatnya di Kabupaten Rote Ndao. Kemudian harga telur ayam di Kota Bontang, Kalimantan Timur tembus Rp 41.000/kg, dan di Maluku harga telur ayam juga tembus Rp 40.000/kg.

Apa langkah pemerintah? Cek halaman berikutnya.




(ada/ara)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork