Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan berpesan kepada para pelaku UMKM agar dapat bertahan dan bersaing di tengah persaingan yang ketat. Dia mendorong UMKM agar terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas produk dan memperluas pasar dengan memanfaatkan teknologi digital.
Hal itu disampaikan Mendag saat menghadiri acara 'Mari Ngobrol Santai Bersama UMKM' (Markas UMKM)" di Jakarta, Senin (14/8).
Selain itu, Zulhas berpesan untuk Shopee Indonesia sebagai platform e-commerce agar mendukung pengembangan UMKM.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kehadiran platform di sektor digital, seperti Shopee yang dapat menyediakan ruang bagi produk-produk Indonesia, menjadi salah satu faktor penting bagi penguatan kapasitas dan pemberdayaan UMKM serta perkembangan ekonomi digital Indonesia," kata Zulhas dikutip dalam keterangan tertulis, Selasa (15/8/2023).
Zulhas menyampaikan Kemendag akan terus mendorong konsumen untuk bangga dan menggunakan produk lokal Indonesia, khususnya produk UMKM sehingga tidak hanya mendukung pertumbuhan UMKM tetapi juga menambah daya saing produk lokal.
"Pada dasarnya produk lokal Indonesia memiliki kualitas yang sama bahkan lebih baik dari produk negara lain," ujar Zulhas.
Lihat juga Video: Pesta Rakyat Simpedes 2023 BRI Ramaikan Garut Dukung UMKM Lokal