Chief Executive Officer (CEO): Tugas dan Tanggung Jawabnya

Chief Executive Officer (CEO): Tugas dan Tanggung Jawabnya

Kholida Qothrunnada - detikFinance
Selasa, 19 Des 2023 17:00 WIB
Ilustrasi businessman, Chief Executive Officer (CEO) perusahaan.
Foto: Ben Rosett/Unsplash
Jakarta -

Chief Executive Officer (CEO) adalah jabatan tertinggi di suatu perusahaan atau organisasi. Seorang CEO sering disebut sebagai wajah dari perusahaan.

CEO itu tugasnya apa? Simak penjelasan mengenai arti CEO, beserta tugas dan tanggung jawabnya berikut ini.

Apa Itu CEO?

Dilansir dari laman Corporate Finance Institute, CEO merupakan individu peringkat teratas pengambil keputusan operasional di dalam suatu organisasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Umumnya CEO dipilih oleh dewan direksi. Seluruh kinerja perusahaan akan diawasi oleh dewan direksi, dengan meminta pertanggungjawaban dari CEO.

Oleh sebab itu, seorang CEO perlu melapor kepada dewan direksi, untuk menyampaikan pembaruan mengenai rencana strategis, sekaligus untuk meminta masukan dari mereka untuk arah keseluruhan perusahaan.

ADVERTISEMENT

Secara garis besar, adapun skill yang harus dimiliki CEO yaitu keterampilan komunikasi yang kuat, ketajaman kepemimpinan yang hebat, dan semangat yang tak tertandingi terhadap organisasi dan orang-orangnya.

Tugas CEO

Dari satu perusahaan ke perusahaan lainnya, tanggung jawab khusus seorang CEO mungkin akan sedikit berbeda. Hal ini akan tergantung pada besar atau kecilnya perusahaan, budaya, dan struktur perusahaan.

Tapi, secara umum CEO bertanggung jawab mengenai keberhasilan atau kegagalan akhir perusahaan.

Dilansir dari laman Investopedia, berikut adalah contoh tugas CEO secara umum:

  • Menyatukan hasil-hasil dan memutuskan rencana jangka panjang suatu perusahaan.
  • Berbicara di konferensi untuk menyampaikan pidato kepada publik mengenai perubahan penting pada perusahaan.
  • Berpartisipasi dalam suatu acara komunitas.
  • Membuat laporan kepada dewan direksi.

Tanggung Jawab CEO

Secara umum, berikut merupakan tanggung jawab CEO:

  • Menetapkan dan melaksanakan strategi perusahaan.
  • Membangun tim kepemimpinan eksekutif, yang mencakup Chief Financial Officer (CFO), Chief Operating Officer (COO), maupun peran C-suite lainnya.
  • Pengambilan keputusan alokasi modal perusahaan.
  • Menetapkan nilai-nilai, visi, dan budaya perusahaan.
  • Berkomunikasi dengan seluruh pemangku kepentingan.

Kesimpulannya, CEO adalah pengambil keputusan besar perusahaan, yang mengelola keseluruhan operasi sumber daya perusahaan, sekaligus pihak yang bertindak sebagai titik komunikasi utama antar pihak, baik di dalam maupun di luar perusahaan.




(khq/inf)

Hide Ads