Sebanyak tiga ruas jalan tol milik PT Jasa Marga (Persero) Tbk bakal digratiskan selama periode arus mudik dan arus balik libur lebaran tahun ini. Tiga ruas yang bakal difungsionalkan tanpa tarif adalah Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo, Tol Probolinggo-Banyuwangi dan Tol Japek II Selatan.
Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana menjelaskan, untuk Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo akan berlaku fungsional pada segmen Prambanan-Purwomartani sepanjang 6,78 kilometer (km).
Waktu pelaksanaannya direncanakan berlaku pada 24 Maret sampai dengan 7 April 2025. Lisye menyebut tol tersebut hanya dapat dilintasi oleh kendaraan non busa dan non truk.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Fungsional Prambanan sampai dengan Purwomartani sepanjang 6,78 km dan direncanakan waktunya mulai pukul 6 pagi sampai dengan 6 sore, khusus golongan 1 non bus dan non truk yang akan dilaksanakan pada tanggal 24 Maret sampai dengan 6 April," ujarnya dalam konferensi pers di Jasa Marga Tollroad Command Centre di Jatiasih, Bekasi, Rabu (19/3/2025).
Kemudian untuk Tol Probolinggo-Banyuwangi akan dioperasikan secara fungsional dari Gending sampai Paiton sepanjang 23,47 km. Lisye menyebut panjang tol yang dioperasionalkan lebih panjang dibanding saat libur Natal 2024 dan Tahun baru 2025.
Adapun periode pelaksanaannya direncanakan berlaku pada 24 Maret sampai 31 Maret saat periode mudik, dan 1 April sampai 8 April untuk periode arus balik. Kendaraan yang melintas juga dikhususkan untuk kendaraan golongan I non bus dan non truk.
"Lalu Probolinggo-Banyuwangi juga disiapkan lebih panjang dari Nataru kemarin. Ini dari Gending sampai Paiton sepanjang 23,47 km, waktu pelaksanaanya dari jam 6 pagi sampai dengan 4 sore khusus sama, golongan 1 non bus dan non truk," sebutnya.
"Ini periode pelaksanaannya dari 24 Maret sampai 31 Maret dari Gending sampai gerbang tol Kraksaan atau gerbang tol Paiton untuk periode mudik, dan periode baliknya itu dari 1 April sampai dengan 8 April dari Kraksaan atau Paiton menuju Gending," sambung Lisye.
Sementara itu Tol Japek II Selatan akan difungsionalkan dari Sadang sampai Bojongmangu sepanjang 31,25 km dan hanya dibuka saat arus balik ke Jakarta dari Bandung aras diskresi kepolisian.
Diskon Tarif Tol 20%
Kemudian ada juga potongan atau diskon tarif tol 20% yang akan diterapkan untuk jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga Group yaitu Integrasi Jalan Tol Jakarta-Cikampek & Jalan Layang MBZ, Jalan Tol Palimanan-Kanci, Jalan Tol Batang-Semarang dan Jalan Tol Semarang Seksi ABC.
Secara rinci penerapan diskon tol ini diberlakukan selama 4 hari pada arus mudik mulai dari tanggal 24 Maret 2025 pukul 05.00 WIB sampai dengan 28 Maret 2025 pukul 05.00 WIB untuk pengguna jalan dari GT Cikampek Utama menuju GT Kalikangkung.
Dengan potongan tarif tol 20% yang diterapkan pada Ruas Tol Jasa Marga Group dan Non Jasa Marga Group (Cikopo-Palimanan, Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang) berlaku pada tanggal 24 Maret 2025 pukul 05.00 WIB sampai dengan 26 Maret 2025 pukul 05.00 WIB, untuk tarif perjalanan menerus arus mudik dari Jakarta (asal GT Cikampek Utama) menuju Semarang (tujuan GT Kalikangkung) menjadi sebagai berikut:
- Kendaraan Golongan I: Semula Rp 440.000 menjadi Rp 352.000, potongan tarif sebesar Rp 88.000
- Kendaraan Golongan II dan III: Semula Rp 679.500 menjadi Rp 543.600, potongan tarif sebesar Rp 135.900
- Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp 894.500 menjadi Rp 715.600, potongan tarif sebesar Rp 178.900
Sedangkan besaran potongan tarif tol 20% yang diterapkan hanya pada Ruas Tol Jasa Marga Group berlaku pada tanggal 26 Maret 2025 pukul 05.00 WIB sampai dengan 28 Maret 2025 pukul 05.00 WIB, untuk tarif perjalanan menerus arus mudik dari Jakarta (asal GT Cikampek Utama) menuju Semarang (tujuan GT Kalikangkung) menjadi sebagai berikut:
- Kendaraan Golongan I: Semula Rp 440.000 menjadi Rp 408.500, potongan tarif sebesar Rp 31.500
- Kendaraan Golongan II dan III: Semula Rp 679.500 menjadi Rp 632.300, potongan tarif sebesar Rp 47.200
- Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp894.500 menjadi Rp 830.500, potongan tarif sebesar Rp 64.000
Simak Video: Diskon Tarif Tol 20% Arus Mudik dan Balik Lebaran
(fdl/fdl)