Presiden Prabowo Subianto hari ini melakukan pertemuan bilateral dengan PM Thailand Paetongtarn Shinawatra. Dalam pertemuan itu, kedua pemimpin menyepakati peningkatan perdagangan antara Indonesia dan Thailand.
Sejauh ini tercatat perdagangan antara Indonesia dan Thailand telah mencapai US$ 18 miliar atau sekitar Rp 295 triliun (kurs Rp 16.400). Jumlah itu ingin ditingkatkan usai pertemuan yang dilakukan Prabowo dan Shinawatra.
"Dalam kerja sama ekonomi, Indonesia dan Thailand menegaskan untuk memperkuat hubungan perdagangan dan investasi. Kami telah mencapai perdagangan bilateral sampai dengan US$ 18 miliar, tapi kami tentunya ingin meningkatkan lagi ini," beber Prabowo saat memberikan pernyataan bersama di Government House, Senin (19/5/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Indonesia dan Thailand, kata Prabowo, ingin meningkatkan pengembangan dan standardisasi industri halal dan ekonomi digital, khususnya di bidang teknologi keuangan dan juga pasar e-commerce.
"Kami juga menyambut baik kerja sama di sektor penerbangan dan meningkatkan pengembangan teknologi bersama di bidang ini," beber Prabowo.
(hal/ara)