Catat! Ini Jadwal Lengkap Diskon Tarif Tol Jasa Marga

Catat! Ini Jadwal Lengkap Diskon Tarif Tol Jasa Marga

Herdi Alif Al Hikam - detikFinance
Rabu, 04 Jun 2025 11:55 WIB
Sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta memasuki Gerbang Tol (GT) Kalikangkung di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (4/4/2025). Berdasarkan data Pos Pengamanan GT Kalikangkung pada H+3 Lebaran hingga pukul 17.00 WIB, tercatat 33.273 unit kendaraan arus balik Idul Fitri 1446 H memasuki GT Kalikangkung menuju Tol Trans-Jawa Batang–Semarang dan Jabodetabek. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/nym.
Ilustrasi/Gerbang Tol (GT) Kalikangkung/Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Jakarta -

Diskon tarif tol 20% resmi akan berlaku selama 10 hari selama Juni dan Juli 2025. Di bawah operasi PT Jasa Marga (Persero) Tbk, tol yang akan mendapatkan diskon tarif ada di jaringan tol Trans Jawa dan Trans Sumatera.

Direktur Utama Jasa Marga Rivan Achmad Purwantono memaparkan pemberian diskon tarif tol 20% akan diterapkan dalam tiga periode. Pertama, pada periode libur Idul Adha pada 6-9 Juni 2025, kedua, pada tiga hari periode awal libur sekolah yaitu tanggal 27-29 Juni 2025, dan ketiga pada tiga hari periode akhir libur sekolah mulai tanggal 11-13 Juli 2025.

Potongan tarif ini akan berlaku bagi semua golongan kendaraan dan para pengguna jalan yang melakukan perjalanan menerus. Total ruas tol yang mendapatkan potongan tarif mencapai 10 ruas tol yang tersebar di wilayah Trans Jawa dan Trans Sumatra.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Potongan tarif tidak berlaku apabila transaksi dengan saldo Uang Elektronik tidak mencukupi atau tidak terbaca asal dan golongan kendaraan," ujar Rivan.
"Stimulus potongan tarif ini diharapkan dapat meringankan beban biaya perjalanan bagi para pengguna jalan tol sehingga berdampak kepada pertumbuhan ekonomi nasional," lanjutnya.

Daftar Ruas Tol Jasa Marga yang Diskon 20%:

Trans Jawa

Tol Jakarta-Cikampek

ADVERTISEMENT

Tol Layang MBZ

Tol Palimanan-Kanci

Tol Batang-Semarang

Tol Semarang Seksi ABC

Tol Surabaya-Gempol

Tol Gempol-Pandaan

Tol Pandaan-Malang

Trans Sumatera

Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa (Belmera)

Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT)

Tonton juga Video: Jasa Marga Beri Diskon Tarif Tol 20% Arus Balik Lebaran

(hal/ara)

Hide Ads