Modern Internasional Lepas 99,99% Saham Honoris Industry

Modern Internasional Lepas 99,99% Saham Honoris Industry

- detikFinance
Rabu, 06 Jan 2010 12:23 WIB
Jakarta - PT Modern Internasional Tbk (MDRN) telah melakukan penjualan atas seluruh kepemilikannya di PT Honoris Industry. Nilai transaksi ini sebesar Rp 30 miliar.

Demikian disampaikan Direktur Utama PT Modern Internasional Tbk. Sungkono Honoris melalui keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (6/1/2010).

Total jumlah saham yang dilepas sebanyak 79.999.995 saham. Jumlah tersebut setara dengan 99,99% saham Honoris Industry. PT Buana Graha Utama bertindak sebagai pembeli seluruh saham tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nilai transaksi ini sebesar Rp 30 miliar. Mengacu pada angka tersebut, maka Buana Graha membeli saham Honoris Industry pada harga Rp 375 per saham.

(wep/dro)

Hide Ads