Permintaan Saham Martina Berto Capai Rp 3,4 Triliun

Permintaan Saham Martina Berto Capai Rp 3,4 Triliun

Whery Enggo Prayogi - detikFinance
Senin, 03 Jan 2011 15:45 WIB
Jakarta -

PT Martina Berto Tbk mencatat permintaan dari investor Rp 3,4 triliun selama periode penawaran awal perdana saham (bookbuilding) atau telah terjadi kelebihan permintaan 11 kali. Sebanyak Rp 1 triliun didapat dari publik, sisanya Rp 2,4 triliun merupakan penawaran dari sindikasi.

Menurut Direktur PT Trimegah Securities selaku penjamin emisi perseroan, Karman Pamurahardjo, terjadi kelebihan permintaan 11 kali, dari penawaran saham perdana sebanyak 355 juta lembar atau setara dengan 33,17% dari total saham perseroan. Dengan harga IPO MBTO seharga Rp 740, maka jumlah dana yang didapat perseroan mencapai Rp 262,7 miliar.

"Dari bookbuilding oversub-nya sekitar 11 kali," jelas Karman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Direktur Investment BankingTrimegah, Abraham Arief, dalam keterangan tertulisnya mengatakan, meski ada kelebihan permintaan namun perseroan dengan fokus bisnis colour cosmetics dan skin care ini, tidak melakukan penambahan porsi saham (up size) yang ditawarkan.

Trimegah selaku penjamin emisi, tidak memberikan keistimewaan tertentu bagi investor yang ingin memiliki saham Martina Berto. Pada masa bookbuilding sendiri, telah dialokasikan fixed allotment 98%, sisanya melalui penawaran.

Periode perdagangan saham dimulai hari ini, 3 Januari hingga 7 Januari 2011. Izin efektif dari Bapepam-LK sudah didapat di akhir Desember 2010. Rencanaya listing akan dilaksanakan pada 13 Januari 2011.

Dana hasil penawaran umum tersebut akan digunakan pengelola produk kecantikan Martha Tilaar Grup diantaranya pembangunan pabrik, pembayaran utang dan modal kerja. Martina Berto merupakan pemain urutan kedua dalam kategori colour cosmetics dengan market share 13,6%. Sementara perseroan urutan keempat di skin care product dengan market share 5,7%.

Dengan pelaksanaan IPO tersebut, perseroan akan memperbaiki posisi perusahaan bisa menjadi rangking satu untuk kategori colour cosmetic dan rangking tiga untuk kategori skin care.

(wep/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads