Sang pendiri sekaligus CEO Alibaba, Jack Ma, tentu akan mendapatkan tambahan harta dari IPO Alibaba. Ada juga perusahaan yang dapat tambahan dana segar, yaitu Yahoo.
Seperti dikutip AFP, Jumat (19/9/2014), Yahoo membeli 40% saham Alibaba seharga US$ 1 miliar pada 2005 lalu. Yahoo sempat beberapa kali melepas saham Alibaba demi mendapatkan dana segar sekitar Rp 63 triliun di 2012 lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pasca IPO nanti, sisa kepemilikan Yahoo di saham Alibaba menjadi hanya 16,3%. Alibaba sudah menetapkan harga penawaran umum saham perdana alias Initial Public Offering (IPO) di harga tertinggi US$ 68 (Rp 750 ribu) per lembar. Alibaba bisa raup dana US$ 25 miliar (Rp 275 triliun) dari aksi korporasi ini.
Dana yang akan diraup Alibaba bisa dinobatkan sebagai hasil IPO termahal mengalahkan rekor sebelumnya sebesar US$ 22,1 miliar oleh AgBank yang juga dari Tiongkok.
Pendiri Alibaba yang dulunya berprofesi sebagai guru miskin, Jack Ma, akan membuka perdagangan di Wall Street besok. Kapitalisasi pasar Alibaba siap tembus US$ 168 miliar (Rp 1.850 triliun), menyalip eBay dan Amazon yang bergerak di industri serupa.
(ang/dnl)











































