Soal Anjloknya Rupiah, Ini Kata Sandiaga Uno

Soal Anjloknya Rupiah, Ini Kata Sandiaga Uno

- detikFinance
Jumat, 19 Des 2014 17:57 WIB
Soal Anjloknya Rupiah, Ini Kata Sandiaga Uno
Sandiaga Uno
Jakarta - Sejumlah kalangan menilai pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bagus untuk mendorong ekspor dan mengerem impor. Bagaimana kata pengusaha Sandiaga Uno?

Sandi, sapaan akrabnya, mengatakan persoalan rupiah jangan hanya dilihat dari satu sisi yang menguntungkan eksportir. Karena menurutnya tidak banyak pengusaha yang berorientasi ekspor di Indonesia.

"Untuk ekspor memang bagus. Tapi kita harus melihat ini secara lebar. Kan eksportir cuma 1 dari lebih banyak pemain," ungkapnya di kantor ISEI, Jakarta, Jumat (19/12/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memang, menurut Sandiaga, pelemahan rupiah bisa menjadi rangsangan bagi pelaku usaha untuk merambah pasar ekspor. Namun ini membutuhkan dorongan pemerintah.

"Kita ubah, awalnya jadikan sebagai keunggulan komparatif. Bukan cuma menjual barang murah. Caranya adalah dengan hilirisasi dan inovasi," jelasnya.

Sandiaga menyebutkan sebenarnya yang terpenting adalah kestabilan nilai tukar. Tidak masalah jika dolar AS tetap di kisaran Rp 12.000, asalkan bergerak stabil.

"Bagi kami, volatilitas itu yang penting," tegasnya.

(mkl/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads