Modernland dan Astra Beli Tanah Rp 3,4 Triliun di Jakarta Timur

Modernland dan Astra Beli Tanah Rp 3,4 Triliun di Jakarta Timur

Dewi Rachmat Kusuma - detikFinance
Rabu, 12 Okt 2016 18:20 WIB
Foto: Grandyos Zafna
Jakarta - PT Mitra Sindo Makmur (MSM), anak usaha PT Modernland Realty Tbk (MDLN) dan PT Astra Land Indonesia (ALI) melakukan penandatanganan Shareholders Agreement (SHA), di mana kedua belah pihak sepakat membentuk usaha patungan (joint venture) untuk mengembangkan kawasan di Jakarta Timur melalui akuisisi tanah yang terletak di area Jakarta Garden City. Penandatanganan tersebut dilakukan 12 Oktober 2016.

Usaha patungan tersebut akan dimiliki MSM dan ALI masing-masing sebesar 50%. SHA ini bersifat mengikat untuk MSM dan ALI.

Nilai transaksi atas akuisisi tanah yang terletak di Jakarta Timur tersebut sekitar Rp 3,4 triliun.

Demikian disampaikan Direktur PT Modernland Realty Tbk (MDLN) L.H Freddy Chan dalam keterbukaan informasinya kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) seperti dikutip detikFinance, Rabu (12/10/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk diketahui, MSM adalah entitas anak yang dimiliki seluruhnya oleh perseroan. Sementara ALI merupakan perusahaan patungan PT Astra International Tbk (ASII) dan Hong Kong Land Group Limited. ALI merupakan pihak ketiga yang tidak terafiliasi dengan perseroan.

Transaksi tersebut dilakukan sebagai berikut:
  • Pembahasan I atas nilai transaksi adalah sebesar 40% pada saat penandatanganan Land Conditional Sale and Purchase Agreement (CSPA).
  • Pembayaran II atas nilai transaksi adalah sebesar 30% terhitung 12 bulan dari pembayaran.
  • Pembayaran III atas nilai transaksi adalah sebesar 30% terhitung 18 bulan dari pembayaran I.
Penandatanganan SHA belum memiliki dampak atas kegiatan operasional, hukum atau kelangsungan usaha perseroan. Pembentukan usaha patungan (joint venture) baru akan terjadi jika seluruh syarat dalam SHA dipenuhi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Namun demikian, perseroan berpotensi meningkatkan kondisi keuangan perseroan atas transaksi tersebut. (drk/ang)

Hide Ads