Saingi Boeing 787, Airbus Produksi Pesawat Baru A350
Jumat, 07 Okt 2005 13:36 WIB
Jakarta - Perusahaan pembuat pesawat terbang Eropa, Airbus, akan memproduksi pesawat jenis A350 yang akan memulai penerbangan komersialnya pada 2010.Pesawat ini langsung mendapat pesanan dari sembilan pelanggan ternama di dunia yang membeli 140 unit, antara lain dari Air Europa, Alafco, Kingfisher Airlines, dan Qatar Airways.Produksi pesawat A350 dilakukan setelah mendapat persetujuan dari pemegang sahamnya, yakni European Aeronautic Defence and Space Company (EADS) yang menguasai 80 persen saham Airbus dan sisanya dimiliki BAE System. Produksi Airbus A350 akan menjadi pesaing dari Boeing 787 Dreamliner.Menurut Gustav Humbert, President dan CEO Airbus dalam siaran pers yang diterima detikcom, Jumat (7/10/2005), pesawat jenis baru ini akan diproduksi di tempat yang sama seperti A330 dan A340.Dalam pembuatannya, Airbus akan menggandeng partner dan risk sharing tambahan di China, Rusia dan negara-negara lain di dunia.Pasar untuk jenis pesawat ini diperkirakan mencapai 3.300 unit, termasuk pesawat kargo dalam 20 tahun mendatang. "Airbus mengharapkan untuk mendapat separuh dari pangsa pasar yang ada ini," kata Humbert.Pesawat A350 terdiri dari dua tipe, yakni A350-800 yang bisa mengangkut penumpang sebanyak 253 orang dengan kecepatan 8.800nm/16.300 km. Sedangkan tipe A350-900 akan mengangkut 300 penumpang dengan kecepatan 7.500nm/13.900 km.Humbert menjelaskan, A350 mempunyai keekonomisan dan keefisienan bahan bakar yang cukup tinggi dengan jarak jelajah 300nm atau 555 kilometer, lebih jauh dari pesaingnya. Sampai akhir tahun 2005 perseroan memperkirakan akan memperoleh pesanan sebanyak 200 unit.
(ir/)