IHSG Ditutup di Level 6.931, Menguat 0,45%

IHSG Ditutup di Level 6.931, Menguat 0,45%

Tim Detikcom - detikFinance
Senin, 31 Jul 2023 16:23 WIB
Karyawan mengamati layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (29/09/2014). IHSG berhasil bertahan di zona hijau hingga akhir perdagangan. Indeks itu ditutup pada level 5.142,01 atau rebound 0,18%,Sektor keuangan menjadi pendorong indeks dengan kenaikan 0,77%.
Foto: Grandyos Zafna
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (31/7/2023) ditutup di zona hijau ke level 6.931, menguat 0,45%. Dalam perdagangan hari ini, market kapitalisasi IHSG mencapai 10.093 triliun.

Mengutip data RTI, IHSG bergerak di kisaran 6.895-6.931. Sebanyak 262 saham bergerak hijau dan 287 saham bergerak turun sisanya 200 saham stagnan.

Sementara pada bursa Asia pada sore ini, mayoritas berada di zona hijau, seperti Nikkei, Tokyo menguat 1,03% di 33.096, sementara Hang Seng Indeks Hong Kong menguat 1,47% di 20.208, Sanghai menguat 0,63% di 3.296, sedangkan Straits Times Indeks Singapura melemah 0,16% di 3.365.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, mengutip riset Ajaib, adapun sentimen yang berpotensi dalam pergerakan IHSG hari ini antara lain dari dalam negeri, Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) melaporkan total nominal simpanan bank umum per Juni 2023 mencapai Rp8.087 triliun. Angka ini naik 0,45% dibandingkan bulan sebelumnya atau (MoM) yang mencapai Rp8.050 triliun.

LPS juga melaporkan, jumlah nasabah bersaldo di atas Rp5 miliar per Juni 2023 mencapai 129.302 nasabah. Jumlah ini naik 0,3% secara MoM dan naik 4,1% secara YoY. Berdasarkan jenisnya, simpanan dengan nominal terbesar terdapat pada deposito dengan jumlah Rp2,975 triliun atau setara dengan 36,8% dari seluruh total simpanan yang ada di bank umum.

ADVERTISEMENT

Dari mancanegara, belanja konsumen (personal spending) Amerika Serikat naik 0,5% MoM pada Juni 2023. Data tersebut mencerminkan pengeluaran barang dan jasa masing-masing sebesar USD49,1 miliar dan USD52,1 miliar. Sementara, Indeks kepercayaan konsumen di Kawasan Eropa naik 1 poin menjadi -15,1 pada Juli 2023, tertinggi sejak Februari 2022 dan sesuai ekspektasi pasar.

Dari Asia, Bank of Japan (BoJ) mempertahankan suku bunga jangka pendek utamanya tidak berubah di level -0,1% dan imbal hasil obligasi dengan tenor 10 tahun sebesar 0% dalam pertemuan Juli 2023.

(rrd/rir)

Hide Ads