Daftar Terbaru Direksi & Komisaris PGN Usai Dirombak

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Kamis, 30 Mei 2024 21:26 WIB
Ilustrasi.Foto: PGN
Jakarta -

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Perusahaan Gas Negara Tbk atau PGN menyetujui perubahan susunan pengurus perusahaan.

RUPST menyetujui pemberhentian dengan hormat Luky Alfirman sebagai Komisaris, Beni Syarif Hidayat sebagai Direktur SDM dan Penunjang Bisnis, dan Christian H Siboro sebagai Komisaris Independen

Kemudian, RUPST menyetujui pengangkatan Rachmat Hutama sebagai Direktur SDM dan Penunjang Bisnis, Arief Kurnia Risdianto sebagai Direktur Manajemen Risiko, Luky Alfirman sebagai Komisaris untuk periode kedua, Christian H Siboro sebagai Komisaris Independen untuk periode kedua.

Lalu, RUPST juga menyetujui pengangkatan Tony Setyo Boedi Hoesodo sebagai Komisaris Independen,Fadjar Hariyanto Widodo sebagai Direktur Keuangan dan Ratih Esti Prihatini sebagai Direktur Komersial.

Luky Alfirman merupakan anak buah Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Saat ini, ia menjabat sebagai Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan.

Tak cuma itu, RUPST juga menyetujui perubahan nomenklatur direksi yakni Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko menjadi Direktur Keuangan dan Direktur Manajemen Risiko, kemudian Direktur Sales dan Operasi menjadi Direktur Komersial.

"PGN berhasil melalui tantangan ketidakpastian dan dinamika industri pada periode tahun 2023 yang secara langsung mempengaruhi kinerja perusahaan. Namun PGN tetap melanjutkan komitmen memperkuat posisi sebagai pemain utama penyedia gas bumi dan fokus pada optimalisasi pengelolaan gas bumi, peningkatan konektivitas infrastruktur dan diversifikasi bisnis," ujar Sekretaris Perusahaan PGN, Rachmat Hutama dalam keterangannya, Kamis (30/5/2024).

Selain itu, RUPST juga menetapkan penggunaan laba bersih tahun 2023 sebesar US$ 278,09 juta di mana pemegang saham memutuskan pembagian dividen sebesar US$ 222,43 juta yang akan didistribusikan sesuai dengan porsi kepemilikan saham pada Perseroan atau sekitar Rp 148 per lembar saham meningkat dari tahun sebelumnya sebesar Rp 141 per lembar saham.

Kemudian sebesar US$ 55,62 juta akan digunakan sebagai saldo laba ditahan untuk kegiatan pengembangan bisnis.

Berikut susunan komisaris dan direksi PGN terbaru:

Susunan Komisaris

Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen : Amien Sunaryadi

Komisaris : Warih Sadono

Komisaris : Luky Alfirman

Komisaris Independen: Christian H. Siboro

Komisaris Independen: Dini Shanti Purwono

Komisaris Independen: Tony Setyo Boedi Hoesodo

Komisaris Independen : Abdullah Aufa Fuad

Susunan Direksi

Direktur Utama : Arief Setiawan Handoko

Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis : Rosa Permata Sari

Direktur Infrastruktur dan Teknologi : Harry Budi Sidharta

Direktur Komersial : Ratih Esti Prihatini

Direktur Keuangan : Fadjar Harianto Widodo

Direktur SDM dan Penunjang Bisnis : Rachmat Hutama

Direktur Manajemen Risiko : Arief Kurnia Risdianto




(acd/hns)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork