IHSG Menguat ke Level 7.118 Pagi Ini

IHSG Menguat ke Level 7.118 Pagi Ini

Retno Ayuningrum - detikFinance
Senin, 19 Mei 2025 09:38 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada penutupan perdagangan di BEI Jumat (19/11). IHSG berada pada level 6.720,26.
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada perdagangan pagi ini. IHSG naik 12 poin atau 0,17% ke level 7.118,76 pada pukul 09.15.

Berdasarkan data RTI, Senin (19/5/2025), bergerak di antara level 7.085,97 hingga 7.120,08 pagi ini.

Nilai transaksi indeks pada perdagangan pagi ini mencapai Rp 2,2 triliun dengan melibatkan 2.733 miliar lembar saham yang diperdagangkan sebanyak 184.239 kali. Sebanyak 278 saham menguat, 176 melemah dan 188 stagnan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

IHSG tercatat menguat secara mingguan sebesar 4,24%. Lalu, secara bulanan menguat 10,49%.

Secara tiga bulanan IHSG naik 0,11%. Meski begitu, secara enam bulanan minus 8,63%. Sementara, sejak awal tahun menguat 0,53%

(acd/acd)

Hide Ads