Motor dan Gerobak Listrik Mejeng di IBD Expo

Motor dan Gerobak Listrik Mejeng di IBD Expo

Fadhly Fauzi Rachman - detikFinance
Sabtu, 23 Sep 2017 11:36 WIB
Foto: Fadhly Fauzi Rachman/detikFinance
Jakarta - PT PLN (Persero) memamerkan Stasiun Penyedia Listrik Umum (SPLU) di gelaran Indonesian Business and Development (IBD) expo di JCC Senayan. PLN juga memajang kendaraan listrik, mulai dari motor, sepeda, hingga gerobak di gerainya.

Supervisor Pemasaran dan pelayanan pelanggan PLN Disjaya, Emir Ferdian, menjelaskan SPLU untuk kendaraan bermotor sendiri telah tersedia di 24 titik di Jakarta. Sementara SPLU untuk gerobak listrik telah tersedia di 546 titik di Jakarta.

"SPLU ini sebagai upaya dalam mendukung infrastruktur kelistrikan," kata Emir saat berbincang dengan detikFinance di lokasi, Jakarta, Sabtu (23/9/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SPLU itu sendiri memiliki daya 5.500 Volt Ampere (VA) untuk setiap pengisian daya. Dengan daya tersebut, SPLU mampu untuk memenuhi kebutuhan 10 gerobak sekaligus dan pengisian tenaga motor listrik.

Sementara untuk masalah pembayaran, SPLU ini menggunakan token listrik yang dapat dibeli dimana saja. Jadi pengguna hanya tinggal memasukan kode voucer token ke dalam SPLU dengan tarif 1.645/kwh.

Sedangkan Emir mengatakan, kendaraan yang ditampilkan PLN dalam gelaran BUMN tersebut merupakan bentuk kerja sama dengan sebuah produsen kendaraan. Motor tersebut ditampilkan hanya untuk dipamerkan dan uji coba, bukan untuk komersil.

Motor dengan desain kendaraan pria tersebut kata Emir dapat melaju hingga 100 kilometer (km)/jam. Menurutnya, kendaraan bertenaga listrik saat ini dinilai lebih murah dibanding bertenaga BBM. Oleh sebab itu, PLB terus mendorong untuk mengembangkan infrastruktur kelistrikan.

"Kalau motor listrik ini kita isi full dengam listrik, misalnya setara 15 liter. Itu kita isi beberapa jam, memang lebih lama, cuma tarifnya jauh lebih irit. Misalnya full 15 liter, paling hanya menghabiskan Rp 40 ribu, coba bandingkan kalau 15 liter pakai BBM," ujarnya. (ang/ang)

Hide Ads