Direktur PLN Regional Jawa Barat Haryanto WS menyatakan 700 megawatt listrik masih padam di Jawa Barat, 300 megawatt sisanya di Banten.
"Saat ini masih ada sekitar 1.000 megawatt di daerah Banten dan Jawa Barat yang masih mengalami pemadaman. Di Jawa Barat masih ada sekitar 700 megawatt, di Banten sekitar 300 megawatt dan ini yang kita akan selesaikan malam ini," ungkap Haryanto, di kantor pusat PLN, Jakarta, Senin (5/8/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Haryanto menjelaskan pihaknya sudah menyalakan mesin pembangkit tambahan untuk menyuplai pasokan listrik di Jabar-Banten. Setidaknya ada 8 ribu megawatt pembangkit tambahan yang digunakan.
"Sampai dengan tadi sore kita sudah bisa menyalakan tambahan mesin 5 ribu megawatt dan Insyaallah sampai dengan nanti malam kita ada tambahan listrik 3 ribu megawatt dan mungkin nanti yang kita pakai untuk menyalakan kembali pelanggan di Banten dan Jabar yang mengalami pemadaman, dan ini Insyaallah malam ini bisa kita selesaikan untuk penyalaan kembali pelanggan-pelanggan yang padam," jelas Haryanto.
Dia menambahkan pukul 22.30 WIB, akan ada pembangkit tambahan yang dioperasikan untuk mengebut menyalakan listrik yang masih padam.
"Insyaallah terakhir nanti di sekitar jam 22.30 WIB masih ada pembangkit yang bisa kita operasikan. Itu akan menambah pembangkit-pembangkit yang tadi sudah kita operasikan dan juga menyusul pembangkit-pembangkit yang kita akan operasikan malam ini," kata Haryanto.
(hns/hns)