Wacana Harga BBM Naik, Syarief Hasan Ingatkan Daya Beli Bisa Runtuh

Wacana Harga BBM Naik, Syarief Hasan Ingatkan Daya Beli Bisa Runtuh

Yudistira Imandiar - detikFinance
Selasa, 30 Agu 2022 13:27 WIB
Syarief Hasan
Foto: MPR
Jakarta -

Wakil Ketua MPR Syarief Hasan memberikan pandangannya soal rencana kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Ia menegaskan perlu ada evaluasi yang menyeluruh dan utuh tentang APBN guna memastikan apakah harga BBM perlu dinaikkan.

"Kalau dinaikan kelak akan melemahkan daya beli masyarakat. Rakyat akan semakin menderita apalagi sekarang inflasi sangat tinggi," kata Syarief dalam keterangannya, Selasa (30/8/2022).

"Kalau harga BBM dinaikkan pasti akan semakin memicu naiknya harga-harga kebutuhan masyarakat," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Syarief kenaikan BBM jenis Pertalite dan Solar akan membuat rakyat kecil sengsara. Ia menyebut rakyat miskin akan bertambah miskin, yang hampir miskin jadi miskin.

"Potensi kemiskinan akan tinggi lagi," cetus Syarief.

ADVERTISEMENT

Politisi Partai Demokrat itu menyebut banyak pos anggaran yang bisa dialokasikan untuk menutup defisit BBM, seperti proyek Kereta Api Cepat. Proyek kereta yang menghubungkan Jakarta dan Bandung.

"Apalagi China telah meminta biaya pembangunan Kereta Cepat selanjutnya dibebankan pada APBN," ungkap Syarief.

Ia menambahkan rencana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur juga perlu dipertimbangkan kembali. Syarief mengatakan pemindahan ibu kota bisa saja dilakukan namun tidak untuk saat ini.

Syarief menyoroti saat ini program yang berorientasi bantuan untuk rakyat kecil banyak dihilangkan, seperti tunjangan guru.

"Jadi saya pikir perlu untuk dilakukan evaluasi menyeluruh," tegas Syarief.

Ia pun menyampaikan partainya dengan tegas menolak kenaikan BBM. Namun, Syarief menggarisbawahi subsidi yang ada jangan sampai diterima oleh orang-orang yang tidak berhak.

"Jangan sampai dinikmati oleh mereka yang memiliki mobil mewah," ujar Syarief.

"Bila tepat sasaran akan semakin memperkecil defisit," imbuhnya.




(ega/ega)

Hide Ads