Mata uang kripto bitcoin saat ini masih berada dalam level tertinggi. Padahal beberapa tahun lalu bitcoin sempat diperdagangkan di bawah harga US$ 4.000 per keping.
Tapi kenaikan harga bitcoin yang sangat cepat ini berpotensi turun signifikan. Namun bitcoin juga bisa bikin cuan lho. Begini fakta-faktanya:
1. Pembeli Lama Bisa Untung
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
CEO CoinfFlip Danliel Polotsky menyebut bitcoin adalah aset yang tidak stabil. Tapi untuk pemilik bitcoin yang sudah membeli sejak lama bisa mendatangkan keuntungan yang luar biasa.
Dia menyebutkan misalnya membeli bitcoin saat diluncurkan yaitu 2009 lalu. Maka saat ini bisa mendapatkan keuntungan yang berlipat-lipat. "Ini adalah aset yang kinerjanya baik dalam satu dekade terakhir," kata dia dikutip dari CNBC Internasional.
Baca juga: Bitcoin Legal atau Ilegal di RI? |
2. Tesla Akan Gunakan Bitcoin
Bitcoin memang menjadi salah satu cryptocurrency yang paling tenar di dunia. Apalagi awal pekan lalu, Mastercard mengumumkan cryptocurrency bisa berada di jaringan mereka.
Selanjutnya Tesla juga telah mengumumkan jika mereka telah membeli US$ 1,5 miliar bitcoin dan akan menggunakan mata uang tersebut untuk pembayaran.
3. Bitcoin Bukan Alat Bayar yang Sah
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono mengungkapkan saat ini bank sentral tidak ada rencana untuk menerbitkan peraturan baru untuk cryptocurrency.
Dia menyebutkan sesuai dengan Undang-undang No 7/2011 tentang mata uang sudah jelas disebutkan jika hanya Rupiah yang menjadi mata uang yang sah di Indonesia.
"Penggunaan cryptocurrency (bitcoin) sebagai alat pembayaran dengan demikian tidak sah dan melanggar Undang-undang ini. UU ini sangat jelas dan BI tentu akan mengikuti aturan yang ada di dalamnya," kata dia.