Banyuwangi - Pelabuhan Muncar, Banyuwangi, dikenal sebagai pelabuhan ikan terbesar kedua setelah Pelabuhan Siapiapi, Riau. Pelabuhan ini jadi pelabuhan ikan terbesar di Jawa
Foto Bisnis
Wow! Ini Dia Pelabuhan Ikan Terbesar di Jawa
Rabu, 10 Nov 2021 07:00 WIB
Kapal nelayan sandar di dermaga Pelabuhan Ikan Muncar, Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa (9/11/2021). Pelabuhan ini diklaim sebagai pelabuhan ikan terbesar di Pulau Jawa.

Pelabuhan Ikan Muncar adalah pelabuhan ikan tradisional tipe Pelabuhan Perikanan Pantai yang berada di Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Kementerian Kelautan dan Perikanan akan menerapkan kebijakan penangkapan ikan secara terukur pada awal tahun 2022 di 11 Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP) yang diharapkan bisa menjaga kelestarian sumberdaya perikanan dan ekosistem laut secara bersamaan.