Austria - 700 Koleksi perhiasan milik miliarder Austria Heidi Horten akan dilelang. Perhiasan ini diperkirakan akan terjual lebih dari 150 juta dolar AS (Rp 2,2 T).
Foto Bisnis
Dear Para Sultan, 700 Perhiasan Miliarder Austria Akan Dilelang Nih

Sebanyak 700 buah koleksi perhiasan pribadi dari mendiang miliarder asal Austria Heidi Horten, akan menjadi koleksi terbesar dan paling berharga dari jenisnya yang akan dilelang dan diperkirakan akan terjual lebih dari 150 juta dolar AS (Rp 2,2 triliun).
Balai lelang asal Inggris Christie's, seperti dilaporkan Reuters pada Senin (8/5) waktu setempat, mengatakan beberapa dari perhiasannya yang paling spektakuler termasuk kalung berlian "Briolette of India" 90 karat Harry Winston, dan "Ruby Matahari Terbit" serta cincin berlian Cartier akan dilelang dengan kisaran harga diperkirakan mencapai 20 juta dolar AS (Rp295 miliar). Ini belum termasuk lebih dari 100 item perhiasan dari rumah mode Bvlgari.
Koleksi ini diperoleh antara awal 1970-an hingga kematian Horten tahun lalu. Koleksi Horten akan melampaui rekor penjualan di Christie's untuk koleksi Elizabeth Taylor pada 2011 dan lelang Maharajas & Mughal Magnificence pada 2019, satu-satunya dua koleksi perhiasan yang mengumpulkan lebih dari 100 juta dolar AS atau hampir Rp 1,5 miliar.
Christie's mengatakan hasil lelang akan disumbangkan ke Yayasan Heidi Horten, yang mendukung tujuan amal termasuk di bidang perawatan kesehatan dan perlindungan anak.
Ini koleksi kalung mutiara tiga untai yang akan dilelang.