Jakarta - Princess Yacht S62 yang sudah dirilis kurang dari sebulan ini dibanderol US$ 3,7 juta atau sekitar Rp 55 miliar. Tertarik?
Foto Bisnis
Kapal Pesiar Mewah Ini Dijual Rp 55 M Doang, Minat?

Kapal pesiar satu dek ini memiliki desain ramping dan minimalis.
Kamar tidur utama menampilkan banyak penyimpanan dan sofa yang telah terpasang. Meski mini, kamar tidurnya tetap terasa luas, dan memiliki akses langsung ke kamar mandi, yang digunakan bersama dengan kamar tidur ketiga. Setiap kamar memiliki TV. Kamar mandi cukup sederhana tetapi cukup luas.
S62 dinilai sangat cocok untuk tujuan seperti pulau Ibiza di Spanyol, karena para tamu dapat masuk dan keluar selama pesta berlangsung.
Yacht sendiri sudah terkenal jadi koleksi para pengusaha dan bangsawan, sampai bintang olahraga juga selebritas Hollywood.
Harga Yacht juga bervariasi. Orang terkaya di dunia, Jeff Bezos memiliki superyacht yang harganya mencapai US$ 300 juta. Tapi ini harganya 'cuma' US$ 3,7 juta. Tertarik?