Begini Caranya Membuat Semen

Begini Caranya Membuat Semen

- detikFinance
Selasa, 27 Mei 2014 11:50 WIB
Begini Caranya Membuat Semen
Bukittinggi - PT Semen Padang saat ini mampu menghasilkan 6,5 juta ton semen per tahun. Sejumlah produk semen unggulan dihasilkan oleh perusahaan ini. Bagaimana semen-semen tersebut diproduksi?

Kepala Humas Semen Padang Asnadi menjelaskan, untuk dapat mengahasilkan semen diperlukan sejumlah bahan dasar seperti batuan kapur, pasir silika, tanah liat, dan pasir besi.

Bahan mentah ini diteliti di laboratorium, kemudian dicampur dengan proporsi yang tepat dan dimulai tahap penggilingan awal bahan mentah dengan mesin penghancur sehingga berbentuk serbuk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Batuan kapur sekitar 80%, silika 10%, clay (tanah liat) 8%, dan pasir besi 2%. Kita giling raw materials tersebut hingga sehalus debu," tutur Asnadi di Hotel Pusako, Bukittinggi, Sumatera Barat, Selasa (27/5/2014).

Setelah semua bahan tersebut digiling hingga tingkat ke halusan yang diinginkan, kemudian dimasukkan ke sebuah alat untuk dicampur. Bahan kemudian dipanaskan di pre-heater.

Pemanasan dilanjutkan sehingga bereaksi membentuk kristal klinker, yang kemudian didinginkan di cooler dengan bantuan angin.

"Kita mix, kemudian kita bakar dengan suhu 1.400 derajat celsius. Nanti hasilnya ada yang kita sebut klinker atau semen setengah jadi," kata Asnadi.

Setelah dicampur, kemudian klinker tersebut digiling kembali dan ditambahkan sejumlah bahan lainnya dengan kadar tertentu hingga dihasilkan produk semen seperti yang diinginkan. "Biasanya kita tambahkan gipsum. Gipsum kita perlukan untuk bahan campuran supaya semennya bisa cepat kering," tandasnya.

Klinker ini kemudian dihaluskan lagi dalam tabung yang berputar yang bersisi bola-bola baja sehingga menjadi serbuk semen halus. Klinker yang telah halus ini disimpan dalam silo (tempat penampungan semen mirip tangki minyak).

Langkah terakhir adalah pengemasan. "Kita ada namanya packing plant," pungkas dia.

Β 
(hds/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads