Profil Direksi LPI Pilihan Jokowi

Infografis

Profil Direksi LPI Pilihan Jokowi

Nadhifa Sarah Amalia - detikFinance
Selasa, 16 Feb 2021 21:30 WIB
Direksi LPI
Foto: Direksi LPI (Fauzan Kamil/Infografis detikcom)
Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya mengumumkan jajaran direksi Lembaga Pengelola Investasi (LPI). Dengan begitu, sovereign wealth fund (SWF) bernama Indonesia Investment Authority (INA) ini sudah memiliki pejabat yang lengkap.

Sebelumnya, Presiden Jokowi juga sudah menetapkan lima dewan pengawas, yang dua berasal dari kalangan pemerintah dan tiga orang sisanya berasal dari kalangan profesional.

Hari ini, Jokowi mengumumkan lima orang jajaran direksi LPI, di mana Ridha Wirakusumah sebagai CEO/Direktur Utama, Arief Budiman sebagai Deputy CEO/Wakil Direktur Utama, Stefanus Ade Hadiwidjaja sebagai Direktur Investasi, Marita Alisjahbana sebagai Direktur Risiko, dan Eddy Porwanto sebagai Direktur Keuangan.
(dna/dna)

Simak Video "Video Hasil Survei LPI Terkait Peran Gibran Terhadap Optimalisasi Kinerja Prabowo"
[Gambas:Video 20detik]
Hide Ads