Infografis

HK Mau Jual 5 Ruas Tol Trans Sumatera

Tim detikcom - detikFinance
Jumat, 21 Jan 2022 22:01 WIB
Foto: Jalan Tol (Denny Pratama Putra/detikcom)
Jakarta - Hutama Karya (HK) mau menawarkan lima ruas Jalan Tol Trans Sumatera kepada pihak investor. Penawaran ini dilakukan melalui skema Asset Recycling.

Menurut World Economic Forum, asset recycling atau daur ulang aset merupakan salah satu strategi yang melibatkan 2 aktivitas yaitu divestasi dan investasi. Aktivitas ini melakukan divestasi aset-aset eksisting kepada pihak swasta untuk melakukan investasi terhadap aset infrastruktur baru.

Bagi Hutama Karya, daur ulang aset ini adalah sebuah kerja sama pemanfaatan aset berupa hak pengusahaan Jalan Tol Penugasan sesuai kebutuhan yang bertujuan sebagai instrumen penguatan likuiditas dan peningkatan kinerja keuangan.


(dna/dna)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork