Nggak Bosan-bosan, Jokowi Mau Resmikan Bendungan Lagi, Ini Lokasinya

Nggak Bosan-bosan, Jokowi Mau Resmikan Bendungan Lagi, Ini Lokasinya

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Selasa, 17 Jan 2023 17:32 WIB
Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meresmikan bendungan lagi. Jokowi dijadwalkan akan meresmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan di Sulawesi Utara pada Kamis mendatang.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, bendungan tersebut sudah rampung dan siap diresmikan.

"Nanti Kamis Kuwil Kawangkoan akan diresmikan oleh Bapak Presiden," kata Basuki dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR, Jakarta, Selasa (17/1/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam paparannya dijelaskan, pada tahun 2022 sebanyak 34 bendungan dibangun. Dari 34 bendungan tersebut, sebanyak 9 bendungan telah selesai.

Sembilan bendungan itu yakni Beringin Sila di NTB, Semantok di Jawa Timur (Jatim), lalu Ciawi, Sukamahi dan Sadawarna di Jawa Barat (Jabar).

ADVERTISEMENT

Berikutnya Margatiga di Lampung, Lolak dan Kuwil Kawangkoan di Sulawesi Utara (Sulut) dan Tamblang di Bali.

"Untuk infrastruktur SDA, pembangunan 34 bendungan di mana 9 bendungan telah selesai," ujarnya.

Sementara, sebanyak 24 bendungan pembangunannya sedang berlangsung (on going) dan 1 merupakan bendungan baru.

"24 bendungan lainnya dalam tahap konstruksi dan 1 bendungan baru," terang Basuki.

Lihat juga video 'Momen Jokowi Resmikan Bendungan Beringin Sila Sumbawa NTB':

[Gambas:Video 20detik]



(acd/das)

Hide Ads