Tarif LRT Jabodebek Cuma Rp 5.000 Selama Sebulan Usai Diresmikan

Tarif LRT Jabodebek Cuma Rp 5.000 Selama Sebulan Usai Diresmikan

Shafira Cendra Arini - detikFinance
Sabtu, 26 Agu 2023 16:45 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menjajal Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek. Kalo ini jokowi mengajak sejumlah artis.
LRT Jabodebek/Foto: Agung Pambudhy
Jakarta -

LRT Jabodebek akan diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin (28/8). Pada satu bulan usai peresmian, tarif LRT Jabodebek hanya Rp 5.000 secara flat.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membenarkan hal tersebut. Tarif Rp 5.000 berlaku untuk semua perjalanan LRT Jabodebek.

"Iya rencananya kita akan mengenakan harga Rp 5.000 dulu. Perjalanan semuanya," kata Budi Karya ditemui detikcom di Stasiun LRT Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (26/8/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ditanya apakah tarif tersebut sudah pasti akan diberlakukan, Budi Karya mengamininya. "Insyaallah," ucapnya.

Kabar ini pun didukung dengan pernyataan Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Risal Wasal. Ia mengatakan kabar tersebut benar. Rencananya, tarif Rp 5.000 diberlakukan selama sebulan

ADVERTISEMENT

"Iya selama satu bulan flat Rp 5.000 (ke semua lokasi)," kata Risal, saat ditemui di lokasi yang sama.

Sebagai informasi, hari ini sedang dilakukan uji coba LRT Jabodebek secara terbatas kepada masyarakat yang sudah mendaftar. Budi Karya bersama Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Didiek Hartantyo bersama-sama menaiki LRT Jabodebek pada uji coba hari ini.

Uji coba untuk masyarakat ini dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu (26-27 Agustus). Uji coba lanjutan ini akan membawa penumpang yang sebelumnya telah mendaftarkan diri pada kegiatan uji coba operasional dan mendapat SMS konfirmasi.

Uji coba terbatas LRT Jabodebek ini dilakukan jelang operasi perdana 28 Agustus 2023. Operasi perdana ini ditandai dengan peresmian yang akan dilakukan secara langsung oleh Presiden Jokowi di Stasiun Cawang.

(shc/ara)

Hide Ads