Mau Lamar Kerja di Bandung? Ini Tips Membuat CV Sesuai Kriteria HRD

ADVERTISEMENT

Mau Lamar Kerja di Bandung? Ini Tips Membuat CV Sesuai Kriteria HRD

Sponsored - detikFinance
Jumat, 17 Mar 2023 20:14 WIB
Gedung Sate
Foto: Shutterstock
Jakarta -

Apakah Anda sedang mencari daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023? Sudah bukan hal yang asing lagi jika Bandung menjadi salah satu tujuan untuk mendapatkan pekerjaan impian.

Selain berpotensi dengan berbagai tempat wisata, Bandung juga merupakan kota yang dipenuhi oleh industri. Tidak heran jika kota ini mampu menciptakan loker Bandung yang dapat ditemukan di daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023.

Nah, sebelum memutuskan untuk menentukan pekerjaan pada daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023, ada baiknya untuk mengetahui mengapa perlu memilih pekerjaan di bandung hingga langkah yang tepat agar CV Anda dilirik HRD berikut.

Mengapa Memilih Kerja di Bandung Maret 2023?

Bandung menjadi salah satu kota yang patut dipertimbangkan ketika memutuskan untuk berkarir. Kota ini memiliki berbagai pesona yang berbeda dari kota-kota lain di Indonesia.

Bandung memiliki berbagai kesempatan lapangan kerja yang menjangkau semua kalangan masyarakat Indonesia. Mulai dari para pencari kerja berpengalaman hingga kategori fresh graduate, semuanya memiliki kesempatan yang sama dalam memilih daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023.

1. Kota Wisata Berbasis Industri

Bandung merupakan kota wisata berbasis industri yang mampu memberikan berbagai kesempatan terciptanya lapangan kerja bagi masyarakat. Sektor wisata di Bandung memberikan kontribusi secara langsung maupun tidak langsung bagi para pencari kerja di bidang pariwisata, bisnis, hingga merambah ke dunia industri.

2. Mobilitas Mudah

Sudah menjadi hal yang umum jika para pencari kerja menginginkan akses yang mendukung mobilitas mereka. Bandung memiliki semua jawaban yang mereka inginkan terkait mobilitas, sehingga tidak heran apabila masyarakat pencari kerja memilih kota ini.

3. Biaya Hidup

Biaya hidup di Bandung untuk bulan Maret 2023 terbilang cukup terjangkau bagi para pencari kerja. Terlebih lagi, berdasarkan nilai UMR Kota Bandung di tahun 2023 sebesar Rp 4.048.462 yang naik secara signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.

Langkah Membuat CV Sesuai Kriteria HRD

Sebelum memutuskan untuk menentukan salah satu pekerjaan di daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023, ada baiknya untuk mempersiapkan CV yang sesuai kriteria HRD. Berikut terdapat beberapa langkah mendasar yang dapat diikuti.

a. Tampilan

Tampilan CV menjadi salah satu hal yang penting dalam langkah membuat CV yang sesuai kriteria HRD. Terlebih lagi jika jenis pekerjaan yang Anda lamar berkaitan dengan kreativitas.

Anda dapat menggunakan beberapa template dari website penyedia lowongan kerja seperti Glints.

b. Informasi Mendasar

Pastikan informasi mendasar tentang diri Anda telah tercantum dengan rapi di CV. Mulai dari nama lengkap sesuai KTP, alamat, nomor telepon aktif, dan email.

Dewasa ini beberapa perusahaan juga mengundang interview melalui Whatsapp. Mencantumkan nomor Whatsapp akan lebih baik daripada tidak sama sekali.

c. Pencapaian

Pencapaian Anda penting dituangkan dalam CV agar HRD memahami kemampuan Anda. Cantumkan pencapaian yang paling relevan dengan jenis pekerjaan yang akan Anda pilih akan menjadi kekuatan tersendiri bagi Anda.

Daftar Lowongan Kerja Bandung Maret 2023

Nah, setelah memahami alasan mengapa memilih Bandung hingga langkah singkat membuat CV yang sesuai dengan kriteria HRD, sekarang saatnya untuk memilih salah satu daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023 berikut.

1. Product Management, Digital Marketing Specialist, dan System Business Analyst - PT Medion Farma Jaya

PT Medion Farma Jaya merupakan salah satu perusahaan berkembang yang bergerak di bidang kesehatan. Produk mereka fokus pada obat-obatan,vitamin, hingga jenis suntikan vaksin beserta perlengkapannya.

Jika Anda memiliki kualifikasi di bidang Product management, Digital marketing specialist, dan System Business Analyst, maka Anda memiliki peluang untuk mendaftar melalui Glints untuk berkarir di PT Medion Farma Jaya sesuai kriteria berikut.

  • Usia maksimal 30 tahun saat mendaftar di PT Medion Farma Jaya

  • Pendidikan Sarjana yang relevan dengan lowongan yang dipilih dan IPK minimal 2.75 dari universitas minimal akreditasi B

  • Memiliki kemampuan dalam berkampanye di media sosial yang sejalan dengan brand awareness di PT Medion Farma Jaya

  • Memiliki pengalaman minimal satu tahun di bidang yang relevan sesuai dengan jenis lowongan yang dipilih

  • Khusus Product management harus mampu melakukan perencanaan, analisis, hingga evaluasi tentang sistem pengembangan informasi

2. Sales Marketing - PT Paladin Tirta Makmur

PT Paladin Tirta Makmur merupakan perusahaan berkembang yang bergerak di bidang pembersih. Sebagai anak perusahaan PT Marketing Revolution International, perusahaan ini cukup populer di Bandung.

Jika Anda memiliki kualifikasi di bidang Sales Marketing maka Anda memiliki peluang untuk mendaftar melalui Glints untuk berkarir di PT Paladin Tirta Makmur sesuai kriteria berikut.

  • Berpengalaman di bidang Telemarketing, sales, atau sejenisnya minimal 6 bulan

  • Pendidikan SMA/SMK/D3/S1/S2 segala jurusan

  • Memiliki inisiatif tinggi dalam pekerjaan, bertanggung jawab, cekatan, dan bersedia untuk belajar hal baru

  • Menguasai Ms Office lebih diutamakan

  • Berusia di bawah 35 tahun saat mendaftar di PT Paladin Tirta Makmur

  • Domisili di Jl Kautamaan Istri, Bandung, menjadi nilai plus bagi pelamar

3. Psikolog - PT Hara Anargya Indonesia

PT Hara Anargya Indonesia merupakan salah satu perusahaan startup berkembang yang bergerak di bidang pengembangan game, system pembelajaran manajemen, online test, dan aplikasi ponsel.

Jika Anda memiliki kualifikasi di bidang Psikolog maka Anda memiliki peluang untuk mendaftar melalui Glints untuk berkarir di PT Hara Anargya Indonesia sesuai kriteria berikut.

  • Pria / wanita dengan maksimal usia 35 tahun saat mendaftar

  • Pendidikan S2 profesi psikolog (fresh graduate dipersilahkan melamar)

  • Memiliki kemampuan dalam memahami proses asesmen psikologi

  • Memiliki kemampuan dalam interpretasi dan administrasi pada alat tes psikologi

  • Bersedia di tempatkan di Bandung lebih diutamakan

4. Manager Restaurant - PT Champ Resto Indonesia

PT Champ Resto Indonesia merupakan salah satu perusahaan berkembang yang bergerak di bidang makanan yang membawahi brand Gokana Ramen & Teppan, Raa Cha Suki & BBQ, Platinum Resto & Café, Bakso Malang Karapitan, Baso Mie Kopi, Chopstix, dan Monsieur Spoon.

Jika Anda memiliki kualifikasi di bidang Manager Restaurant maka Anda memiliki peluang untuk mendaftar melalui Glints untuk berkarir di PT Champ Resto Indonesia sesuai kriteria berikut.

  • Pria / wanita dengan maksimal usia 35 tahun saat mendaftar

  • Pendidikan D3 pariwisata / perhotelan lebih disukai

  • Memiliki pengalaman dalam bidang supervisor restaurant minimal 2 tahun

  • Memiliki pengalaman dalam bidang management restaurant minimal 5 tahun

  • Bersedia di tempatkan di Bandung lebih diutamakan

Kesimpulan

Nah, setelah mengetahui beberapa penjelasan di atas, sekarang saatnya Anda memutuskan untuk bergabung dengan para pencari kerja lainnya untuk memilih salah satu pekerjaan di daftar lowongan kerja Bandung Maret 2023 yang tersedia laman website Glints. Siapkan CV Anda sesuai langkah di atas karena lowongan dapat ditutup sewaktu-waktu.



Simak Video "Jual Pakaian Impor Bekas Dilarang, Solusinya Apa? "
[Gambas:Video 20detik]
(Content Promotion/Loker Bandung)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT