Waterfront Securities: IHSG Mixed di 5.436-5.540

Waterfront Securities: IHSG Mixed di 5.436-5.540

- detikFinance
Jumat, 10 Apr 2015 07:39 WIB
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis 9 April 2015 ditutup menguat 0,26% pada level 5.500. Sektor aneka industri menyumbangkan penguatan terbesar. Investor asing net sell Rp 362,3 miliar.

Indeks di bursa Wall Street ditutup menguat, yang dipicu oleh penguatan pada saham sektor energi, karena rebound pada harga minyak mentah setelah sehari sebelumnya sempat terkoreksi akibat kenaikan cadangan minyak strategis AS.

Kenaikan saham sektor energi tersebut mampu mengalahkan sentimen negatif dari laporan keuangan Alcoa yang mengecewakan pasar. Alcoa melaporkan penjualan yang di bawah estimasi. JP Morgan dan Intel, di antara 35 emiten yang dijadwalkan akan merilis laporan keuangan triwulan I pekan depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Data initial claims pekan lalu menunjukkan kenaikan jumlah tenaga kerja yang mengajukan klaim, yaitu sebanyak 14 ribu menjadi 281 ribu, namun lebih rendah dari estimasi yang sebesar 283 ribu.

Minyak mentah rebound yang dipicu oleh data output industri dan perdagangan Jerman yang menguat, serta pembayaran utang Yunani kepada IMF. Selain itu juga terdapat ketidakpastian mengenai negosiasi pengurangan sanksi atas program nuklir Iran. Meskipun demikian penguatan harga minyak dibatasi oleh kenaikan dolar AS.

IHSG diperkirakan bergerak cenderung mixed, dan berada di kisaran 5.436-5.540.

(dnl/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads